Senin 27 Jan 2020 02:00 WIB

Derby Roma Berakhir Imbang 1-1

Dua gol tercipta akibat blunder kedua kiper, Thomas Strakosha dan Pau Lopez.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Israr Itah
Pemain Lazio Sergej Milinkovic-Savic (kiri biru) berduel dengan bek AS Roma Chris Smalling (kiri merah) dalam pertandingan Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, Senin (27/1) dini hari WIB.
Foto: EPA-EFE/RICCARDO ANTIMIANI
Pemain Lazio Sergej Milinkovic-Savic (kiri biru) berduel dengan bek AS Roma Chris Smalling (kiri merah) dalam pertandingan Liga Italia di Stadion Olimpico, Roma, Senin (27/1) dini hari WIB.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Tak ada pemenang dalam laga Derby della Capitale yang mempertemukan AS Roma kontra Lazio. Kedua tim bermain sama kuat 1-1 pada laga pekan ke-21 Liga Italia di Stadion Olimpico, Senin (27/1) dini hari WIB. Dua gol tercipta akibat blunder kedua kiper, Thomas Strakosha di kubu Lazio dan Pau Lopez di bawah mistar Roma. 

Hasil imbang membuat posisi kedua tim tak beranjak di klasemen sementara. Lazio menempati posisi ketiga dengan nilai 46, tertinggal dua angka dari Inter Milan di peringkat kedua. Sementara Roma menduduki posisi empat dengan nilai 39.

Baca Juga

Jalannya laga

Giallorossi tampil percaya diri sejak menit awal bergulir. Tiga percobaan dilepaskan tim asuhan Paulo Fonseca dalam 10 menit pertama melalui Cengiz Under dan Jordan Veretout. Hingga memasuki 20 menit, Serigala Ibu kota tetap memimpin penguasaan bola. 

Usaha keras Roma baru berhasil pada menit ke-26 setelah penyerang Edin Dzeko berhasil merobek gawang Lazio yang dikawal Thomas Strakosha. Berawal dari umpan manis Bryan Cristante ke dalam kotak penalti lawan, bola disambut oleh Dzeko dengan pundak belakangnya. Bola menjebol gawang Lazio karena Strakosha membuat keputusan keliru keluar dari sarangnya untuk menyambut bola. Bola tak terjangkau dan malah bergulir mengenai tiang sebelum melewati garis gawang.

Berselang dua menit Dzeko hampir menambahkan namanya di papan skor namun gagal. Pada menit ke-28 dari hasil sepak pojok Cengiz Under, Dzeko lagi-lagi melepas tandukan yang mengancam gawang Lazio. Sayang kali ini bola melayang lebih tinggi.

Lazio yang sedari awal di bawah tekanan mencoba peruntungannya lewat Senand Lulic yang melepas tembakan dari sisi kiri. Hanya, arah bola mampu dibaca Chris Smalling dan berujung pada tendangan sudut.

Lazio akhirnya lewat aksi bek tengah Francesco Acerbio pada menit ke-34. Acerbi menyamakan skor menjadi 1-1 memanfaatkan blunder Pau Lopez. Berawal dari sepak pojok Lazio, bola melambung di sisi gawang Lopez. Andai melepaskannya, Lopez mendapatkan tendangan gawang.

Entah merasa bola sudah keluar, Lopez malah mengarahkan bola dengan tangannya kembali ke lapangan. Alhasil situasi ini menimbulkan kemelut. Smalling berusaha menanduk bola yang mengarah ke gawangnya, tapi bola mengarah ke Acerbi di depan gawang yang tanpa pikir panjang menendang si kulit bundar dengan keras. Bola masuk, skor imbang 1-1 bertahan hingga laga usai. Roma sebenarnya bisa unggul andai satu percobaan menjelang babak pertama berakhir tak mengenai tiang.

Selain mengamankan kemenangan, Roma juga bertekad untuk mematahkan rentetan kemenangan Lazio dalam 10 pertandingan terakhir. Alhasil, pada interval kedua Giallorossi tampil kesetanan.

Wasit Gianpaolo Calverse sempat memberikan hadiah penalti pada menit ke-49 ketika Justin Kluivert dijatuhkan Patric di kotak penalti saat menyambut umpan menyusur rumput Cengiz Under. Tapi, keputusan dibatalkan setelah menyaksikan wasit Giampaolo Calvarese melihat VAR.

Roma terus menekan, dan menciptakan banyak peluang, tapi terbuang sia-sia. Mulai dari penyelesaian yang menyamping, hingga bisa diselamatkan Strakosha. Sementara Lazio beberapa kali membalas lewat serangan balik yang cukup berbahaya.

Peluang emas Roma tercipta pada menit ke-80. Dari jarak dekat, Dzeko gagal memanfaatkan peluang usai sundulannya masih bisa ditepis oleh Strakosha.

Meski laga berjalan menarik dengan sejumlah peluang emas yang dihadirkan oleh kedua kesebelasan skor imbang 1-1 tetap bertahan hingga peluit panjang berbunyi.

 

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 16 12 1 3 39 22 37
2 Napoli Napoli 16 11 2 3 24 13 35
3 Inter Inter 15 10 4 1 40 25 34
4 Fiorentina Fiorentina 15 9 4 2 28 17 31
5 Lazio Lazio 16 10 1 5 30 7 31
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement