Selasa 28 Jan 2020 15:38 WIB

Thailand Temukan Enam Kasus Baru Virus Corona

Thailand menemukan enam kasus baru virus Corona dari warga China yang baru datang

Rep: Kamran Dikarma/Antara/ Red: Christiyaningsih
Pasien terjangkit virus corona di Wuhan. Thailand menemukan enam kasus baru virus Corona dari warga China yang baru datang ke negaranya. Ilustrasi.
Foto: AP
Pasien terjangkit virus corona di Wuhan. Thailand menemukan enam kasus baru virus Corona dari warga China yang baru datang ke negaranya. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, BANGKOK -- Thailand menemukan enam kasus baru virus Corona, Selasa (28/1). Mereka adalah warga China yang baru saja datang ke negara tersebut.

Sebanyak lima warga China yang tertular virus Corona itu berusia antara enam dan 70 tahun. Mereka datang dari Provinsi Hubei. Satu warga lainnya berasal dari Provinsi Chongqing.

Baca Juga

Wakil Direktur Jenderal Pengendalian Penyakit Thailand Tanarak Plipat mengungkapkan ada pula satu penumpang di antara keluarga yang terjangkit virus Corona itu dibawa ke rumah sakit. Hal itu karena dia memperlihatkan gejala-gejala yang identik dengan virus tersebut.

"Sekarang kami akan memperluas pemindaian kepada semua orang China yang datang dari China dan mempersiapkan peralatan untuk pemindaian 100 persen," ujar Menteri Kesehatan Publik Thailand Sukhum Kanchanapimai.

Sebelumnya Thailand memang hanya memindai warga China yang berasal dari Wuhan, Guangzhou, dan Changchun. Dengan penemuan baru tersebut, Thailand menangani 14 kasus virus korona.

Saat ini jumlah warga China yang terinfeksi virus Corona mencapai 4.515 orang. Virus itu telah menelan 106 korban jiwa.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement