Selasa 11 Feb 2020 18:00 WIB

PLN: Aliran Listrik di Sebagian Jateng Kembali Menyala

Aliran listrik kembali nyala setelah sempat padam akibat adanya gangguan.

Aliran listrik di sebagian wilayah Jawa Tengah (Jateng) kembali menyala setelah sempat padam akibat adanya gangguan. Foto petugas PLN mengganti trafo listrik yang rusak (ilustrasi).
Foto: Antara/Arief Priyono
Aliran listrik di sebagian wilayah Jawa Tengah (Jateng) kembali menyala setelah sempat padam akibat adanya gangguan. Foto petugas PLN mengganti trafo listrik yang rusak (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, PURWOKERTO -- Aliran listrik di sebagian wilayah Jawa Tengah (Jateng) kembali menyala setelah sempat padam akibat adanya gangguan. Ini disampaikan Manajer Komunikasi PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta Haris.

"Baru sebagian yang nyala. Beberapa gardu sudah terisi, tapi kita bertahap, secara bertahap, nggak bisa sekaligus, mudah-mudahan secepatnya bisa normal," katanya saat dihubungi Antara dari Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Selasa (11/2) sore.

Baca Juga

Ia mengatakan berdasarkan informasi, wilayah yang aliran listriknya telah kembali menyala di antaranya sebagian Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cilacap, sebagian UP3 Purwokerto, dan sebagian UP3 Magelang. "Mudah-mudahan nggak terlalu lama. Sesuatu yang sudah mati kayak listrik itu kan kalau dihidupkan lagi nggak bisa sekaligus, bertahap, pelan-pelan," jelasnya.

Disinggung mengenai penyebab terjadinya gangguan listrik yang mengakibatkan sebagian wilayah Jateng dan DIY padam, Haris mengatakan jika pihaknya belum menerima informasi resmi terkait dengan gangguan tersebut.

Berdasarkan informasi yang beredar di sejumlah grup Whatshapp, gangguan tersebut terjadi di Interbus Transformer (IBT) 1,2 Kesugihan pada hari Selasa (11/2), pukul 11.42 WIB, yang diindikasikan adanya trip di PLTU Cilacap 560 Megawatt.

Gangguan tersebut berdampak pada 11 gardu induk (bukan 25 gardu induk/GI seperti yang diwartakan sebelumnya) yang tersebar di Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Cilacap meliputi GI Stara, GI Lomanis, GI Kebumen, GI Gombong, dan GI Wadaslintang. Selanjutnya UP3 Purwokerto meliputi GI Rawalo, GI Kalibakal, dan GI Ajibarang, UP3 Tegal di GI Bumiayu, serta UP3 Yogyakarta meliputi GI Wates dan GI Kentungan Trafo 2.

sumber : antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement