REPUBLIKA.CO.ID, SUKABUMI -- Pemerintah Kota Sukabumi mengajak warga untuk menyukseskan Sensus Penduduk 2020. Sebab, data yang diberikan sangat menentukan untuk membuat perencanaan dan percepatan pembangunan di daerah.
Hal tersebut disampaikan Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi usai mengisi Sensus Penduduk secara online, pada Sabtu (15/2) di Rumah Dinas Wali Kota Sukabumi. Pengisian tersebut dengan didampingi petugas Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Sukabumi.
Pada saat bersamaan, Wakil Wali Kota Sukabumi Andri Setiawan Hamami juga mengisi sensus penduduk online 2020 di rumah pribadi Jalan Kaum Kota Sukabumi. Wali kota dan wakil wali kota in memberi contoh mengisi sensus diawal sebagai bentuk dukungan pada pelaksanaan sensus.
''Sensus penduduk online dimulai sejak 15 Februari hingga 31 Maret 2020 mendatang melalui tautan sensus.bps.go.id,'' ujar Wali Kota Sukabumi Achmad Fahmi, Ahad (16/2).
Dia menerangkan, sensus penduduk kali ini mencakup data penduduk secara lengkap. Di antaranya masalah pekerjaan, status perkawinan, pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
Alhamdulillah, kata Fahmi, ia dan keluarga telah mengisi sensus penduduk online dan berhasil. Pemkot mengimbau kepada masyarakat mari sukseskan sensus penduduk online.
Hal ini, kata Fahmi, karena begitu berartinya sensus penduduk online dalam rangka perencanaan dan percepatan pembangunan untuk tahun-tahun selanjutnya.'' Terima kasih partisipasinya, silakan membuka tautan online dan mengisinya,'' imbuh Fahmi.