Rabu 26 Feb 2020 09:28 WIB

David Silva tak Sesali Batal Bela Real Madrid

Real Madrid menjamu Manchester City pada leg pertama 16 besar Liga Champions.

Rep: Rizky Suryarandika/ Red: Israr Itah
David Silva
David Silva

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Saling serang pernyataan jelang laga Manchester City kontra Real Madrid pada Kamis dini hari nanti mulai terjadi. Gelandang City David Silva bangga atas pilihannya tak bermain di Madrid.

Silva memang pernah diisukan pindah ke Madrid beberapa kali. Akhirnya isu itu tak pernah jadi kenyataan. Sebab Silva menyatakan puas memilih berkarier di City.

"Saya tidak menyesal batal bermain untuk Real Madrid. Karier saya berjalan sempurna," kata Silva dilansir dari AS pada Rabu, (26/2).

Silva tercatat tiba di Etihad Stadium sejak 2010 dari Valencia. Selama hampir satu dekade, Silva memenangkan empat gelar Liga Primer Inggris untuk City.

"Saya menikmati bagaimana karier berjalan saat ini, tidak ada penyesalan," ujar Silva.

Selain itu, Silva menekankan pentingnya memenangkan laga atas Madrid. Ia berharap kemenangan ini memotivasi timnya yang dilanda masalah internal.

"Sangat penting kemenangan ini buat kami. Setiap pertandingan Liga Champions itu penting," ucapnya.

Silva optimistis dalam laga kandang rekan-rekannya mampu bermain maksimal. Ia optimistis bakal didukung puluhan ribu fan.

"Bermain di kandang selalu lebih baik. Untuk alasan itu maka kami harus mendapat hasil bagus disini," sebutnya. 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement