Senin 16 Mar 2020 05:44 WIB

Cara Bersihkan Ponsel dari Kuman tanpa Merusak

Matikan daya ponsel saat membersihkannya dari kuman.

Rep: Noer Qomariah K/ Red: Indira Rezkisari
Bersih-bersih kuman. Ponsel adalah salah satu benda yang harus rutin dibersihkan, terutama saat virus corona merebak.
Foto: Pixabay
Bersih-bersih kuman. Ponsel adalah salah satu benda yang harus rutin dibersihkan, terutama saat virus corona merebak.

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK — Selain mencuci tangan sehari-hari, ponsel juga tidak boleh lupa dibersihkan. Sebab, ponsel bisa menjadi tempat berkembang biaknya kuman.

Tes yang dilakukan para ilmuwan menunjukkan virus dapat hidup selama dua hingga tiga hari pada plastik dan stainless steel. Seperti dilansir dari New York Post, Senin (16/3), Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit merekomendasikan pembersihan semua permukaan sentuhan tinggi setiap hari, termasuk telepon, keyboard dan komputer tablet.

Baca Juga

Namun membersihkan ponsel secara tidak benar dapat merusaknya. Jika ingin menghindari lembab di dalam ponsel, jangan menyemprotkan pembersih langsung ke ponsel dan jangan mencelupkannya ke dalam larutan pembersih.

Jangan pula menyemprotnya dengan perangkat udara tekan yang digunakan untuk membersihkan keyboard. Hindari menggosok ponsel dengan bahan abrasif.