Kamis 16 Apr 2020 17:57 WIB

Moura: Pertahankan Harry Kane, Spurs

Tottenham dinilai akan kesulitan mencari pengganti Harry Kane.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Agung Sasongko
Harry Kane (kanan) mencetak gol penyeimbang 1-1 pada laga Tottenham Hotspur melawan Brighton & Hove Albion di London, Kamis (26/12)
Foto: Will Oliver/EPA EFE
Harry Kane (kanan) mencetak gol penyeimbang 1-1 pada laga Tottenham Hotspur melawan Brighton & Hove Albion di London, Kamis (26/12)

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Winger Tottenham Hotspur, Lucas Moura, menilai, klubnya akan kesulitan mencari pengganti Harry Kane apabila nantinya penyerang asal Inggris itu memutuskan hengkang pada akhir musim ini. Dalam beberapa pekan terakhir, Kane memang santer dikabarkan berniat meninggalkan The Lilywhites.

Rumor kepindahan Kane itu mulai muncul pasca pernyataan penyerang berusia 28 tahun itu kepada pundit Sky Sport, Jamie Redknapp, bulan lalu. Pada saat itu, Kane tidak menutup kemungkinan buat dirinya untuk hijrah ke klub lain. Rumor terbaru menyebut, Manchester United siap merogoh kocek dalam-dalam demi bisa mendapatkan pemain yang masih teringkat kontrak bersama Spurs hingga 2024 tersebut.

Baca Juga

Kendati begitu, Moura berharap, pemain yang menempati urutan ketiga dalam daftar top skorer sepanjang masa Spurs tersebut bisa tetap bertahan di klub asal London Utara tersebut. Bahkan, winger asal Brasil itu menyebut, Spurs akan kesulitan mencari pemain pengganti yang memiliki kualitas seperti Kane.

''Saya yakin, pada setiap musim, Spurs mendapatkan penawaran dari klub lain untuk dirinya. Ini mungkin bukan wewenang saya, tapi saya berharap dia bertahan di klub ini, karena dia adalah pemain penting buat kami. Tentu saja, tidak mudah mendapatkan pemain seperti dia. Semua orang tahu, dia adalah pemain penting buat kami,'' kata Moura seperti dikutip Reuters, Kamis (16/4).

Meski sempat terganggu cedera hamstring, Kane memang masih menjadi andalan buat Spurs pada musim ini. Jebolan tim junior Spurs itu mampu mencetak 11 gol dari 20 penampilan di kancah Liga Primer Inggris. Sebelum Liga Primer Inggris musim ini resmi ditunda akibat pandemi Covid-19, Spurs berada di peringkat kedelapan di papan klasemen sementara dan terpaut tujuh poin dari empat besar.

Atas dasar kontribusi yang begitu besar buat Spurs, Moura yakin, pelatih Jose Mourinho akan berusaha sekuat tenaga untuk mempertahankan Kane. Tidak hanya pada musim ini, tapi juga pada musim-musim berikutnya. ''Saya yakin, Mourinho juga ingin mempertahankan Kane. Dia mengandalkan Kane pada sisa musim ini dan pada musim-musim berikutnya,'' ujar winger berusia 27 tahun tersebut.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 12 7 2 3 22 5 23
3 Chelsea Chelsea 12 6 4 2 23 9 22
4 Arsenal Arsenal 12 6 4 2 21 9 22
5 Brighton Brighton 12 6 4 2 21 5 22
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement