REPUBLIKA.CO.ID, TURIN — Di saat hampir semua pemain Juventus kembali ke Turin untuk bersiap melakukan latihan, gelandang Juventus asal Prancis, Adrien Rabiot justru belum akan kembali ke klub sebelum ada kepastian kapan latihan digelar.
Namun dilansir dari Football Italia, Selasa (12/5), sikap ini dapat menentukan masa depan Rabiot bersama bersama Bianconeri.
Juventus bahkan disebutkan kehilangan kesabaran atas sikap Rabiot yang tetap tinggal di Prancis ditambah dengan penampilannya yang belum sesuai ekspektasi sejak kedatangannyaa pada musim panas lalu dari PSG. Juventus dilaporkan dapat mencari klub untuk bisa memboyongnya.
Padahal pemain 25 tahun itu bisa kembali ke Italia dengan menggunakan mobil. Padahal tak ada alasan yang jelas mengenai sikap Rabiot yang belum ingin kembali ke Turin. Meski demikian, klub belum mengeluarkan panggilan resmi kepada Rabiot dan bahkan diprediksi tak akan memanggilnya sampai latihan resmi ditentukan.
Tak hanya Rabiot, striker Juventus asal Argentina, Gonzalo Higuain juga belum kembali ke tim. Namun ketidakhadiran Higuain masih bisa dimaklumi klub karena mendapatkan izin cuti dengan alasan pribadi. Mantan pemain Real Madrid dan Napoli tersebut akan kembali bergabung dengan tim akhir pekan ini.
Hubungan Rabiot dengan Juventus memang dalam keadaan tidak harmonis. Ia adalah pemain yang memprotes terhadap pemotongan gaji karena corona yang diberlakukan sejak bulan Januari lalu. Pemotongan tersebut akan berlaku hingga Juni.
Juventus mengklaim yang diwakili oleh Giorgio Chiellini bahwa para pemain setuju dengan pemotongan tersebut. Beberapa kabar menyebutkan bahwa belum kembalinya Rabiot ke Turin bentuk sikap protes atas pemotongan tersebut.