Rabu 27 May 2020 22:29 WIB

Tagliafico Bakal Segera Tinggalkan Ajax

Sejumlah klub besar Eropa meminati Tagliafico.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
Nicolas Tagliafico
Foto: ESPNFC
Nicolas Tagliafico

REPUBLIKA.CO.ID, AMSTERDAM -- Selain Donny van der Beek dan Andre Onana, bek kiri asal Argentina, Nicolas Tagliafico, terus disebut-sebut bakal meninggalkan Ajax Amsterdam pada bursa transfer musim panas mendatang. Sejumlah klub besar Eropa, mulai dari Arsenal, Chelsea, hingga Paris Saint-Germain (PSG), dikabarkan berminat meminang bek berusia 27 tahun tersebut.

Agen Tagliafico, Ricardo Schlieper mengungkapkan, kliennya bakal segera mengakhiri kiprahnya bersama Ajax. Hal ini sesuai dengan kesepakatan antara manajemen Ajax dengan Tagliafico pada akhir musim lalu, tepatnya saat de Godenzonen melangkah hingga ke partai semifinal Liga Champions.

Alhasil, kendati kontrak Tagliafico bersama Ajax baru berakhir pada 2022, tapi Ajax siap melepas mantan bek kiri Independiente itu pada bursa transfer awal musim depan. ''Kami tengah berusaha mewujudkan transfer Tagliafico. Kami telah mencapai kesepakatan dengan Ajax, bahwa dia akan hengkang pada tahun ini. Setelah dua setengah musim bersama Ajax, saat ini adalah waktu ideal buat dia untuk hijrah,'' kata Schlieper seperti dikutip Daily Star, Rabu (27/5).

Tagliafico didatangkan dari Independiente pada pertengahan musim 2017/2018 dengan nilai transfer sebesar 4 juta pound. Sejak saat itu, Tagliafico menjadi pilihan utama pelatih Erik ten Hag untuk mengisi pos bek kiri Ajax. Selain sukses mengantarkan Ajax menggondol dua gelar domestik pada musim lalu, Tagliafico juga berhasil membawa Die Gondenzonen melaju hingga babak semifinal Liga Champions.

Atas prestasi tersebut, sejumlah klub sempat berniat meminang Tagliafico pada akhir musim lalu. Namun pada saat itu Ajax berhasil meyakinkan Tagliafico untuk bertahan selama satu musim lagi di klub asal Ibukota Belanda tersebut. Pada musim ini, Tagliafico sukses mengemas lima gol dan tujuh assist dari 38 penampilan di semua ajang.

Catatan penampilan itu pun sudah cukup buat sejumlah klub untuk kembali berusaha mendapatkan tanda tangan penggawa timnas Argentina tersebut. Schlieper mengakui, hingga kini sudah ada sejumlah klub yang melakukan kontak terkait kemungkinan perekrutan Tagliafico.

"Ada sejumlah klub yang telah menyatakan ketertarikannya. Namun, semuanya tergantung dari situasi pasca pandemi Covid-19. Saya tidak akan menyebut klub-klub mana saja yang tertarik dan tengah bernegosiasi dengan kami, karena dikhawatirkan akan menggangu proses negosiasi itu," tutur Schlieper.

Dari sejumlah klub, dua tim asal London, Chelsea dan Arsenal dikabarkan menjadi dua klub yang begitu bernafsu mendapatkan Tagliafico. Khusus untuk Arsenal, Tagliafico menjadi opsi yang muncul setelah kegagalan mendapatkan bek Leicester City, Ben Chilwell. Seperti dilansir Mundo Deportivo, Ajax membanderol Tagliafico dengan nilai transfer mencapai 22,5 juta pound.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement