Senin 08 Jun 2020 10:19 WIB

Duet Shaq-Kobe Diuji Sederet Lawan Tangguh

Pada 1996 hingga 2004 keduanya memperkuat LA Lakers

Rep: Frederikus Bata/ Red: Agung Sasongko
   Kobe Bryant (kanan) tertawa bersama rekan setimnya Shaquille O
Foto: EPA/BRENDAN MCDERMID
Kobe Bryant (kanan) tertawa bersama rekan setimnya Shaquille O

REPUBLIKA.CO.ID,  LOS ANGELES -- Duet Shaquille O'Neal dan mendiang Kobe Bryant melegenda di dunia basket profesional Amerika Serikat. Pada 1996 hingga 2004 keduanya memperkuat LA Lakers

Di era itu, Shaq-Kobe bertemu sederet lawan tangguh. Ada Indiana Pacers dengan Reggie Millernya. Selanjutnya, San Antonio Spurs yang diperkuat Tim Duncan. Philadelphia 76ers (Allen Iverson). Kemudian Sacramento Kings saat diperkuat Chris Webber. Juga New Jersey Nets di era Jason Kidd.

Rupanya tidak satu pun nama-nama di atas masuk hitungan Lakers era Shaq-Kobe. Lalu tim mana yang pernah membuat duet tersebut ketar-ketir? Jawabannya adalah Portland Trail Blazers. Tepatnya di era Scottie Pippen, Steve Smith, Rasheed Wallace, Arvydas Sabonis, Jermaine O'Neal, Damon Stoudamire, dan Bonzi Wells.

"Mereka tim terberat, dan satu-satunya tim yang tidak takut pada kami," ujar Shaq, dikutip dari NBC Sports, Senin (8/6).

Apa pun itu, laju LA Lakers tak terhenti. Namun, Kendati menampilkan kinerja trengginas, Shaq-Kobe dikabarkan pernah berselisih. Menariknya, hal itu tidak membuat prestasi tim menurun. Keduanya membawa Lakers menjuara NBA tiga musim beruntun, yakni pada 2000, 2001, 2002.

Keberhasilan mereka tak terlepas dari kehadiran pelatih bertangan dingin, Phil Jackson. Sebelum sukses di Lakers, Jackson baru saja membawa Chicago Bulls menguasai NBA sebanyak enam kali dalam rentang waktu 1991 hingga 1998. 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement