Kamis 25 Jun 2020 21:40 WIB

Desa Ulumanda Majene Kini Dialiri Listrik 24 Jam

PLN mengimbau masyarakat tak menyalahgunaan listrik

Red: Gita Amanda
Petugas PLN. Ilustrasi.
Foto: Antara
Petugas PLN. Ilustrasi.

REPUBLIKA.CO.ID, MAKASSAR -- Desa Ulumanda yang terletak di Kecamatan Ulumanda, Kabupaten Majene, Provinsi Sulawesi Barat menjadi desa yang kini menerima aliran listrik PLN selama 24 jam.

Pada pengoperasian listrik di wilayah itu, turut hadir Manager PLN PLN UP3 Mamuju, Setiayawan serta Manajer PLN UP2K Sulawesi Barat Dadang dan Manajer PLN ULP Majene Bakhtiar serta dihadiri langsung oleh Wakil Bupati Majene H. Lukman, Kamis (25/6).

Baca Juga

Manager PLN UP3 Mamuju, Setiyawan mengatakan ini bagian dari upaya PLN yang terus berkomitmen untuk melistriki seluruh Tanah Air hingga ke pelosok negeri, termasuk di tengah pandemi virus corona atau Covid-19.

"Kami berharap agar masyarakat dapat memanfaatkan listrik dengan sebaik-baiknya dan menghindari penyalahgunaan listrik," ucap Setiyawan