Jumat 26 Jun 2020 15:15 WIB

Usaha Kuliner di Payakumbuh Berlakukan Protokol Kesehatan

Setiap pelaku usaha diwajibkan memperhatikan protokol kesehatan.

Red: Agung Sasongko
Lembah Harau berada sekitar 20 km dari Kota Payakumbuh, Sumatra Barat.
Foto: Republika/Tahta Aidilla
Lembah Harau berada sekitar 20 km dari Kota Payakumbuh, Sumatra Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Usaha kuliner di Kota Payakumbuh, Sumatera Barat, kembali menggeliat setelah memasuki era normal baru pandemi COVID-19.

Pengelola Kopi Ramen, Andre Ing mengatakan kuliner memang menjadi salah satu nilai tambah dan daya tarik di Kota Payakumbuh.

Menurutnya, Payakumbuh merupakan kota kuliner sehingga bisnis kuliner cukup menjanjikan. Memang bisnis kuliner sempat terdampak karena COVID-19, tapi saat ini sudah kembali normal.

Melihat kondisi yang mulai ramai inilah pihaknya memutuskan untuk membuka secara resmi usaha kuliner yang ide dan pengelolaannya muncul dari beberapa anak muda di Kota Payakumbuh.