REPUBLIKA.CO.ID, LIVERPOOL -- Barcelona bisa melepas semua pemain bintang jika ada tawaran yang menghampiri klub. Termasuk Philippe Coutinho kembali ke Liverpool.
Namun mantan bintang Aston Villa, Gabby Agbonhalor, menyebut Coutinho bisa kembali asalkan dengan meminta maaf.
"Bagi saya, saya akan pergi kesana untuk dapatkan Coutinho kembali. Saya mungkin akan mengatakan, 'kamu harus minta maaf atas cara kepergianmu, tapi kembali'," kata Agbonhalor dilansir dari laman Caught Offside.
Menurutnya, Coutinho adalah bagian yang selama ini hilang dari Liverpool. Dia menilai jika Liverpool jadi membeli Pierre Emerick Aubameyang, hal itu hanya akan mengganggu cara Liverpool bermain.
"Coutinho perlu jadi orang utama dalam tim dan di Liverpool dia bisa dapatkan itu. Saya pikir dia akan melakukan pekerjaan dengan baik di Liverpool dan para penggemar akan memaafkannya dan mendapatkannya kembali," katanya.