Sabtu 18 Jul 2020 20:12 WIB

Ini Alasan Lazio Tertinggal dalam Perebutan Scudetto Serie A

Pandemi Covid-19 telah mengganggu performa Lazio.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Endro Yuwanto
Para pemain Lazio.
Foto: EPA-EFE/CLAUDIO GIOVANNINI
Para pemain Lazio.

REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Juru bicara Lazio, Arturo Diaconale, mengakui, dihentikannya kompetisi Serie A Liga Italia akibat pandemi Covid-19 berpengaruh besar pada performa I Biancoceleste. Imbasnya, tim asal Ibu Kota Italia makin tertinggal dalam perebutan scudetto musim ini.

Sejak Serie A musim ini kembali bergulir pada akhir bulan lalu, Lazio hanya mampu memetik dua kemenangan, satu hasil imbang, dan dipaksa menelan empat kekalahan. Bahkan, dalam empat laga terakhir, tim besutan Simone Inzaghi itu hanya mampu memetik satu poin, buah dari hasil imbang kontra Udinese, akhir pekan lalu.

Hanya mampu memetik tujuh poin dari tujuh laga, membuat posisi di klasemen sementara Serie A terus melorot. Hingga Serie A telah menuntaskan 33 laga, Lazio berada di peringkat keempat dengan koleksi 69 poin, tertinggal satu poin dari Atalanta di peringkat ketiga. Lazio pun tertinggal delapan poin dari Juventus.

Padahal, sebelum Serie A ditunda, Lazio berada di peringkat kedua dan tengah bersaing ketat dengan Si Nyonya Tua. I Biancoceleste hanya terpaut satu poin dari juara bertahan Serie A tersebut.

Diancole pun sepakat dengan adanya anggapan pandemi Covid-19 telah mengganggu performa Lazio. Apabila Serie A tidak dihentikan, maka bukan tidak mungkin hasilnya akan jauh berbeda buat Ciro Imobile dan kawan-kawan.

Di sisi lain, Diancole mengakui, Juventus merupakan tim dengan mentalitas kuat dan tetap bisa meraih poin kendati tidak tampil dalam performa terbaiknya.

''Saya sepakat dengan anggapan itu. Pandemi Covid-19 benar-benar membuat Lazio tergusur dari jalur perebutan scudetto. Juventus adalah juara yang luar biasa, yang bisa keluar dari berbagai situasi. Mereka selalu bisa menemukan solusi, bahkan saat mereka tidak tampil bagus,'' ujar Diancole seperti dilansir Football Italia, Sabtu (18/7).

Meski tidak bisa memperkirakan apa yang terjadi dalam skuat Lazio beberapa laga terakhir, tapi Diancole tetap optimistis Lazio masih bisa kembali ke jalur kemenangan di sisa musim ini. Target kemenangan ini diusung Lazio saat menghadapi Juventus di laga pada giornata ke-34 Serie A, Selasa (21/7) dini hari WIB.

Selain kembali ke jalur kemenangan, raihan tiga angka di laga di kandang Juventus itu akan memperbesar peluang Lazio untuk terus bertahan dalam perebutan scudetto musim ini. ''Hal terpenting saat ini, Lazio bisa memberikan reaksi positif di laga kontra Juventus. Dari segi permainan, Lazio selalu memiliki peluang untuk mengulangi performa seperti sebelum Serie A ditunda,'' ujar Diancole.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Atalanta Atalanta 16 12 1 3 39 22 37
2 Napoli Napoli 16 11 2 3 24 13 35
3 Inter Inter 15 10 4 1 40 25 34
4 Fiorentina Fiorentina 15 9 4 2 28 17 31
5 Lazio Lazio 16 10 1 5 30 7 31
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement