Kamis 23 Jul 2020 19:34 WIB

Kia Motors India Pamerkan Desain Kia Sonet

Kia Sonet merupakan mobil kedua Kia yang diproduksi di India setelah Kia Seltos.

Kia memperkenalkan desain Sonet, mobil kedua Kia yang diproduksi di India.
Foto: Times of India
Kia memperkenalkan desain Sonet, mobil kedua Kia yang diproduksi di India.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kia Motors India, anak perusahaan yang sepenuhnya dimiliki Kia Motors Corporation, merilis gambar desain mobil sport utility vehicle (SUV) kompak, Kia Sonet. Ini akan menjadi mobil kedua Kia yang diproduksi di India setelah Kia Seltos.

Kia Sonet yang dipamerkan pertama kalinya pada Delhi Auto Expo 2020 itu menghadirkan desain eksterior baru dan segar. Kehadirannya mempertegas tolok ukur baru dalam desain-desain mobil Kia.

Baca Juga

"Dengan Kia Sonet, kami berambisi memberikan compact SUV itu karakter yang kuat dan berotot yang hanya ditemukan di kendaraan yang jauh lebih besar," kata Senior Vice President and Head of Kia Design Center di Kia Motors Corporation, Karim Habib, dalam siaran pers, Kamis.

Berangkat dari pemikiran itu, Kia merancang SUV dengan gaya sporty. Karim menyebut, gaya itu unik, melambangkan percaya diri, dan siluet yang dinamis.

"Kia tidak lupa menampilkan desain khas grille "tiger nose" (hidung harimau), grille mesh geometris "stepwell" tiga dimensi untuk memberikan kesan visual yang kuat," ujar Karim.

Sonet akan menjadi mobil kedua Kia "buatan India" setelah Kia Seltos. Model baru itu akan dikenalkan secara global kemudian pasar India.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement