Selasa 28 Jul 2020 17:10 WIB

Ancelotti Komentari Sukses Maurizio Sarri di Juventus

Sarri bekerja dengan baik dengan tak terpengaruh dengan kritik yang datang.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Muhammad Akbar
Carlo Ancelotti
Foto: EPA-EFE
Carlo Ancelotti

REPUBLIKA.CO.ID, MERSEYSIDE -- Pelatih Everton, Carlo Ancelotti memuji pencapaian pelatih Juventus, Maurizio Sarri yang membawa Bianconeri mempertahankan scudetto musim ini. Gelar tersebut merupakan yang kesembilan kalinya secara beruntun didapatkan Juventus.

Sarri mendapatkan banyak kritik karena kemampuannya dalam melatih dinilai monoton. Mantan pelatih Chelsea itu juga dipandang tak mampu membawa Cristiano Ronaldo dan kawan-kawan bermain lebih bagus. Hal tersebut jika mengacu Juventus cukup kesulitan mengunci scudetto.

Namun bagi Ancelotti apa yang dilakukan oleh Sarri sudah benar. Ia bekerja dengan baik dengan tak terpengaruh dengan kritik yang datang. Gelar juara adalah jawaban Sarri kepada para pengkritik. Sehingga kemenangan 2-0 Juventus atas Samdoria membuat mereka mengunci gelar.

"Mereka pantas memenangkan kejuaraan. Dibandingkan dengan masa lalu, Juve berjuang sedikit lebih,” ujar Ancelotti, dilansir dari Tribal Football, Selasa (28/7).

Menurut Ancelotti, pekerjaan yang dilakukan Sarri bukan hal mudah, khususnya jelang akhir musim. Sarri harus memastikan timnya mengunci gelar di tengah kejarah klub rival yang terus menempel. Namun Sarri akhirnya berhasil melakukan pekerjaannya dengan apik.

Ancelotti juga menilai Sarri sukses beradaptasi dengan baik pada musim pertamanya di Juventus. Ancelotti yakin Sarri akan membawa dampak besar kepada tim di musim keduanya.

“Sarri layak berada di klub besar seperti Juventus. Kritik itu normal, tetapi kita berbicara tentang tim terbaik di Italia saat ini,” katanya.

Juventus kini mengemas 83 poin di puncak klasemen dan unggul tujuh poin dari Inter Milan di posisi kedua. Pekerjaan selanjutnya adalah fokus ke Liga Champions. Mereka akan melawan Lyon pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions. Di leg pertama mereka kalah 1-0.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement