REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Masa depan Willian Borges di Chelsea sudah dipastikan berakhir pada musim panas nanti. Agen Willian, Kia Joorabchian, mengatakan kliennya telah menerima lima tawaran dari klub elite Eropa.
Pernyataan Joorabchian begitu menarik. Pasalnya dua dari lima tim yang berminat kepada Willian datang dari klub Liga Primer Inggris.
"Dia memiliki dua tawaran konkret dari klub Liga Primer, dan juga tawaran dari MLS, yang sangat besar. Tak hanya itu, dua tawaran lain datang dari klub top Eropa," kata Joorabchian kepada Talksport, dikutip Sportkeeda, Selasa (28/7).
Kontrak Willian dengan Chelsea selesai pada akhir musim ini. Pemain timnas Brasil itu tidak dapat mencapai kesepakatan mengenai perpanjangan kontrak bersama manajemen the Blues.
Klub rival, Arsenal dilaporkan menjadi salah satu pihak yang tertarik mengamankan tanda tangan pesepak bola 31 tahun. Apalagi Willian sudah kerasan di London.
"Jadi, Willian dalam posisi yang sangat bagus dan dia akan membuat keputusan setelah pertandingan terakhir musim ini," sambung Joorabchian.
Kompetisi Liga Primer Inggris sudah berakhir. Namun Chelsea masih harus menyiapkan dua pertandingan penting yakni final Piala FA versus Arsenal pada 1 Agustus. Berselang sepekan, the Blues berhadapan dengan Bayern Muenchen pada leg kedua 16 besar Liga Champions.
Kans pasukan Frank Lampard untuk melangkah ke fase selanjutnya terbilang cukup tipis. Sebab pada leg pertama, Cesar Azpilicueta dan kolega dipermalukan dengan skor 0-3.