Senin 10 Aug 2020 16:01 WIB

Relawan Uji Klinis Vaksin Covid-19 Sudah Capai 1.020 Orang

Di antara ribuan relawan itu, salah satunya adalah Gubernur Jabar Ridwan Kamil.

Rep: Arie Lukihardianti/ Red: Agus Yulianto
Manajer Lapangan Uji Klinis Vaksin Covid-19 Eddy Fadlyana (kanan) bersama Manajer Bidang Riset, Pengabdian pada Masyarakat, Inovasi dan Kerjasama FK Unpad Profesor Kusnandi Rusmil (kiri) menyampaikan pemaparan saat jumpa pers uji klinis vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Penddikan (RSP) Unpad, Jalan Prof. Eyckman, Kota Bandung. Sebanyak 2.400 vaksin Covid-19 dari Sinovac Biotech Ltd, China, tiba di Indonesia. Vaksin tersebut akan diuji klinis kepada 1.620 sukarelawan yang berlangsung selama enam bulan di laboratorium milik PT Bio Farma (Persero) dan tim Fakultas Kedokteran Unpad. Foto: Abdan Syakura/Republika
Foto: ABDAN SYAKURA/REPUBLIKA
Manajer Lapangan Uji Klinis Vaksin Covid-19 Eddy Fadlyana (kanan) bersama Manajer Bidang Riset, Pengabdian pada Masyarakat, Inovasi dan Kerjasama FK Unpad Profesor Kusnandi Rusmil (kiri) menyampaikan pemaparan saat jumpa pers uji klinis vaksin Covid-19 di Rumah Sakit Penddikan (RSP) Unpad, Jalan Prof. Eyckman, Kota Bandung. Sebanyak 2.400 vaksin Covid-19 dari Sinovac Biotech Ltd, China, tiba di Indonesia. Vaksin tersebut akan diuji klinis kepada 1.620 sukarelawan yang berlangsung selama enam bulan di laboratorium milik PT Bio Farma (Persero) dan tim Fakultas Kedokteran Unpad. Foto: Abdan Syakura/Republika

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Jumlah relawan untuk mengikuti uji klinis vaksin Covid-19 terus bertambah. Per Senin (10/8), sudah ada 1.020 orang yang mendaftar sebagai relawan.

"Sudah 1.020 (relawan)," ujar manajer Lapangan Uji Vaksin Covid-19 Universitas Padjadjaran (Unpad) Eddy Fadlyana, Senin (10/8).

Eddy mengatakan, di antara ribuan relawan tersebut, salah satu nama yang dipastikan ikut ialah Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Namun, kepala daerah lain di Bandung dan sekitarnya belum ada yang juga ikut mendafar. "Tidak ada," katanya.

Uji klinis tahap III vaksin Covid-19, kata dia, dilakukan untuk menangkal virus corona jenis baru ini rencananya akan mulai dilakukan 11 Agustus 2020. Sedangkan pendaftaran relawan masih dibuka hingga 31 Agustus mendatang.

Untuk pelaksanaan uji klinis vaksin di Bandung dibutuhkan sekitar 1.620 relawan dengan rentang usia antara 18 hingga 59 tahun. Sementara proses pendaftaran relawan untuk mengikuti uji klinis vaksin asal Tiongkok itu telah dibuka sejak 27 Juli hingga 31 Agustus 2020 mendatang. Masa pendaftaran bisa lebih singkat jika kuota terpenuhi.

Uji klinis vaksin tahap III ini akan dilaksanakan di enam lokasi yakni Rumah Sakit Pendidikan Unpad, Balai Kesehatan Unpad, serta empat puskesmas di Kota Bandung. Pada hari pertama pelaksanaan uji klinis, dilakukan maksimal 20-25 orang per hari di setiap lokasi pengujian. Hal ini dilakukan untuk memenuhi aspek kewaspadaan terhadap pandemik Covid-19.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement