Selasa 29 Sep 2020 05:51 WIB

Tinggalkan Watford, Roberto Pereyra Berlabuh ke Udinese

Pereyra diikat kontrak untuk berada Udinese hingga 2023.

Roberto Pereyra
Foto: AP Photo/Valter Parisotto
Roberto Pereyra

REPUBLIKA.CO.ID, UDINE — Udinese mengkonfirmasi mereka telah mendatangkan kembali gelandang Roberto Pereyra dari klub kasta kedua Inggris, Watford.

Belum diketahui berapa nilai transfer Pereyra, tetapi sebagai informasi Udinese dan Watford sama-sama dimiliki oleh keluarga Pozzo. Giampaolo Pozzo merupakan pemilik Udinese sedangkan putranya, Gino, tercatat sebagai pemilik Watford.

Pereyra, yang sebelumnya sempat membela Udinese medio 2011-2015, kini diikat kontrak untuk berada di Friuli setidaknya hingga 2023.

"Kami sangat senang bisa menyambut kedatangan kembali Pereyra," kata Direktur Teknis Udinese Pierpaolo Marino dalam laman resmi klub, Selasa (29/9).

"Dia pemain internasional top yang tidak perlu dipertanyakan lagi kemampuan tekniknya. Ini sebuah pembelian transfer yang bagus," ujarnya menambahkan.

Pereyra merupakan jebolan akademi klub top Argentina, River Plate, sebelum ia melakoni debut seniornya pada 16 Mei 2009 dalam usia 18 tahun.

Pada musim panas 2011 ia diboyong Udinese ke Italia, menghabiskan tiga musim sebelum dipinjamkan ke Juventus pada 2014 dan dipermanenkan semusim kemudian.

Tapi kariernya di Juventus hanya bertahan hingga 2016 sebelum dijual ke Watford di mana ia mencatatkan 16 gol dalam 106 penampilan.

Udinese mengawali musim 2020/21 di pekan kedua Liga Italia Serie A dengan kekalahan 0-1 kontra Verona akhir pekan lalu dan kini menduduki urutan ke-15 klasemen.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
sumber : antara
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement