Selasa 29 Sep 2020 22:14 WIB

In Picture: Razia Protokol Kesehatan di Berbagai Kota

.

Red: Yogi Ardhi

Petugas gabungan memanggul keranda berisi boneka pocong saat melaksanakan razia masker di Medan, Sumatera Utara, Selasa (29/9/2020). Razia masker dengan membawa boneka pocong tersebut untuk mengingatkan masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19. (FOTO : Antara/Irsan Mulyadi)

Petugas gabungan memanggul keranda berisi boneka pocong saat melaksanakan razia masker di Medan, Sumatera Utara, Selasa (29/9/2020). Razia masker dengan membawa boneka pocong tersebut untuk mengingatkan masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan guna mencegah penyebaran COVID-19. (FOTO : Antara/Irsan Mulyadi)

Petugas memberikan himbauan kepada warga untuk mengenakan masker di kawasan Jalan Menteng Atas, Jakarta, Selasa (29/9/2020). Razia gabungan tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan di tengah meningkatnya angka konfirmasi positif COVID-19 di Jakarta. (FOTO : Antara/Reno Esnir)

Petugas memakaikan masker kepada warga yang melanggar protokol kesehatan di kawasan Jalan Menteng Atas, Jakarta, Selasa (29/9/2020). Razia gabungan tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat agar mematuhi protokol kesehatan di tengah meningkatnya angka konfirmasi positif COVID-19 di Jakarta. (FOTO : Antara/Reno Esnir)

Petugas kepolisian memberikan hukuman fisik kepada warga yang tidak menggunakan masker, di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Selasa (29/9/2020) malam. Patroli kepatuhan memakai masker tersebut sebagai sosialisasi dalam menerapkan protokol kesehatan guna menekan penyebaran COVID-19 di Kabupaten Gowa. (FOTO : ABRIAWAN ABHE/ANTARA )

Petugas kepolisian melakukan sosialisasi kepatuhan menggunakan masker kepada warga yang berkumpul di salah satu cafe, di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan, Selasa (29/9/2020) malam. Patroli kepatuhan memakai masker tersebut sebagai sosialisasi dalam menerapkan protokol kesehatan guna menekan penyebaran COVID-19 di Kabupaten Gowa. (FOTO : ABRIAWAN ABHE/ANTARA)

inline

REPUBLIKA.CO.ID, MEDAN -- Razia penerapan protokol kesehatan dilakukan di berbagai kota. Rendahnya tingkat kesadaran warga membuat pemerintah harus berupaya keras mengingatkan hal ini seperti yang dilakukan di Medan dan Jakarta.

Petugas gabungan memanggul keranda berisi boneka "pocong" saat melaksanakan razia masker di Medan, Sumatera Utara, Selasa (29/9). Sementara di Jakarta  menghimbau kepada warga untuk mengenakan masker di kawasan Jalan Menteng Atas, Jakarta, Selasa (29/9). 

 

sumber : Antara Foto
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement