REPUBLIKA.CO.ID, BUDAPEST -- Andrea Pirlo menegaskan Juventus bakal belajar dari kekalahan dari Barcelona, jelang lawan Ferencvaros di Liga Champions, Kamis (5/11) dini hari. Kedua tim akan memainkan laga ketiga babak penyisihan Grup G Liga Champions 2020/2021.
Pertandingan nanti akan digelar di markas Ferencvaros, Puskas Arena. Menurut Pirlo, kekalahan dari Barcelona pada laga kedua Grup G pekan lalu bisa memberikan dampak positif untuk perkembangan Juventus. Oleh karen itu, Pirlo menargetkan Bianconeri membawa pulang tiga poin dari pertandingan di Budapest, Hongaria.
''Mungkin berhadapan dengan Barca di awal musim adalah sesuatu yang bagus, karena kami akan berada di performa yang bagus saat mengunjungi mereka,'' kata Pirlo, dikutip dari Football Italia, Rabu (4/11).
Pirlo menegaskan, kekalahan dari Blaugrana membuat timnya sadar sisi mana yang harus diperbaiki. Ia menilai Cristiano Ronaldo cs harus lebih tampil menekan dan terorganisir di level yang tepat. Selain itu, Pirlo, yang merupakan legenda Juve itu, mengatakan, sudah mempelajari Ferencvaros.
Menurutnya, tim asal Hongaria itu selalu tampil bagus dan punya karakter yang cukup banyak. Bahkan, Pirlo menyebut lawannya itu tak layak kalah besar oleh Barcelona di laga pembuka fase grup. Sebab, Ferencvaros dianggap sudah tampil cukup baik saat melawan Dynamo Kiev.
''Mereka memiliki beberapa pemain cepat dan agresif, mereka bisa mengumpan dengan baik dan layak dihormati,'' jelasnya.
Juventus saat ini ada di peringkat kedua klasemen sementara dengan tiga angka, tertinggal tripoin dari Barca di puncak. Adapun Ferencvaros menduduki posisi terakhir dengan 1 angka.