Kamis 12 Nov 2020 22:46 WIB

Milan dan Donnarumma Semakin Dekat dengan Kontrak Baru

Negosiasi kontrak dengan Hakan Calhanoglu lebih rumit.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.
Foto: EPA-EFE/MATTEO BAZZI
Kiper AC Milan, Gianluigi Donnarumma.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gianluigi Donnarumma dilaporkan sangat dekat untuk memperpanjang kontraknya dengan AC Milan. Sebaliknya, negosiasi manajemen Rossoneri dengan Hakan Calhanoglu berlangsung rumit karena pemain internasional Turki itu diinginkan oleh Manchester United dan Juventus.

Kontrak kedua pemain akan habis pada Juni 2021 tetapi penjaga gawang tersebut di ambang memperpanjang masa tinggalnya di klub daripada rekan setimnya. Klub menawarkan 6,5 juta euro per tahun sementara permintaan Donnarumma 7,5 juta euro.

Baca Juga

Dikutip dari Football Italia, Kamis (12/11), kesepakatan kedua pihak semakin dekat dengan saudara laki-laki Donnarumma, Antonio juga akan menandatangani kontrak baru dengan Milan.

Satu-satunya keraguan seputar perpanjangan Donnarumma adalah terkait klausul rilis yang ingin dimasukkan agennya Mino Raiola ke dalam kontraknya. Raiola ingin klausul pelepasan itu dapat diaktifkan jika Milan gagal lolos ke Liga Champions. Sementara Milan tak ingin memasukkan klausul rilis apa pun dalam kontrak sang pemain.

Adapun mengenai Calhanoglu, pembicaraan jauh lebih rumit. Milan dilaporkan telah menawarkan 3 juta euro, tetapi agen pemain Gordon Stipic telah meminta kontrak baru senilai 6 juta euro per tahun. 

Kedua pihak hanya bertemu satu kali selama beberapa bulan terakhir dan menurut La Gazzetta dello Sport, Milan belum mau menaikkan tawaran mereka.

Manchester United dikabarkan tertarik dengan pemain internasional Turki yang juga memiliki beberapa permintaan dari Serie A. Menurut Sky Sport, Juventus mencoba mengontrak pemain tersebut sebagai agen bebas pada akhir musim ini.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
سَيَقُوْلُ الْمُخَلَّفُوْنَ اِذَا انْطَلَقْتُمْ اِلٰى مَغَانِمَ لِتَأْخُذُوْهَا ذَرُوْنَا نَتَّبِعْكُمْ ۚ يُرِيْدُوْنَ اَنْ يُّبَدِّلُوْا كَلٰمَ اللّٰهِ ۗ قُلْ لَّنْ تَتَّبِعُوْنَا كَذٰلِكُمْ قَالَ اللّٰهُ مِنْ قَبْلُ ۖفَسَيَقُوْلُوْنَ بَلْ تَحْسُدُوْنَنَا ۗ بَلْ كَانُوْا لَا يَفْقَهُوْنَ اِلَّا قَلِيْلًا
Apabila kamu berangkat untuk mengambil barang rampasan, orang-orang Badui yang tertinggal itu akan berkata, “Biarkanlah kami mengikuti kamu.” Mereka hendak mengubah janji Allah. Katakanlah, “Kamu sekali-kali tidak (boleh) mengikuti kami. Demikianlah yang telah ditetapkan Allah sejak semula.” Maka mereka akan berkata, “Sebenarnya kamu dengki kepada kami.” Padahal mereka tidak mengerti melainkan sedikit sekali.

(QS. Al-Fath ayat 15)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement