Sabtu 12 Dec 2020 22:01 WIB

Kisah Orang Terkaya: David Tepper, Miliarder Investor Berharta Rp183 Triliun

Kisah Orang Terkaya: David Tepper, Miliarder Investor Berharta Rp183 Triliun

Rep: wartaekonomi.co.id/ Red: wartaekonomi.co.id
Kisah Orang Terkaya: David Tepper, Miliarder Investor Berharta Rp183 Triliun. (FOTO: REUTERS/Brendan McDermid)
Kisah Orang Terkaya: David Tepper, Miliarder Investor Berharta Rp183 Triliun. (FOTO: REUTERS/Brendan McDermid)

Warta Ekonomi.co.id, Jakarta

Investasi menjadikan banyak orang sebagai orang terkaya di dunia. Selain Warren Buffett, ada David Tepper yang juga pendiri dan Presiden Manajemen Appaloosa. Tepper adalah seorang manajer hedge fund. Ia biasa berinvestasi di 'perusahaan yang bermasalah'.

Strategi investasinya yang unik telah menempatkan dia dan perusahaannya di liga yang berbeda secara bersamaan. Tepper adalah seorang dermawan. Pria kelahiran 11 September 1957 ini merupakan lulusan di bidang Ekonomi dari University of Pittsburgh.

Ia mulai bereksperimen di bidang investasi sejak usia yang sangat muda. Tepper pun meraih gelar masternya di bidang Administrasi Industri dari Universitas Carnegie Mellon.