Senin 14 Dec 2020 14:05 WIB

Mourinho Enggan Salahkan Kiper Terbaik Liga Inggris

Hugo Lloris melakukan blunder sekaligus memutuskan harapan Spurs untuk menang.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
 Kiper Tottenham Hotspur Hugo Lloris.
Foto: EPA-EFE/Michael Regan
Kiper Tottenham Hotspur Hugo Lloris.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Penjaga gawang Tottenham Hotspur, Hugo Lloris, melakukan blunder sekaligus memutuskan harapan the Lilywhites untuk mengamankan kemenangan saat bentrok melawan Crystal Palace pada lanjutan pekan ke-12 Liga Primer Inggris di Stadion Selhurst Park, Ahad (13/12) malam WIB. Meski begitu, pelatih Tottenham Jose Mourinho sama sekali tak ingin menyalahkan kiper sekaligus kapten timnya, yang membuat skor akhir berkesudahan 1-1.

"Penjaga gawang saya adalah penjaga gawang terbaik di Liga Primer, jadi saya tidak akan pernah kritis terhadap kiper terbaik di kompetisi ini," kata Mourinho menegaskan dilansir Tribalfootball, Senin (14/12).

Baca Juga

Tim tamu sejatinya unggul lebih dahulu melalui gol Harry Kane pada menit ke-23 usai menyelesaikan umpan manis Son Heung-min. Namun, pada menit ke-81 Lloris melakukan blunder.

Portiere asal Prancis itu gagal mengantisipasi tendangan bebas Erebechi Eze dan bola mengenai dadanya sebelum jatuh dan disambar oleh Jeffrey Schlupp ke dalam gawang.