Senin 14 Dec 2020 01:39 WIB

Ditahan Imbang Fulham, Liverpool Gagal Kudeta Spurs

Laga Fulham vs Liverpool berakhir imbang 1-1.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Andri Saubani
Striker Liverpool, Mohamed Salah (kanan) merayakan gol penyama kedudukan ke gawang Fulham pada laga Liga Inggris di Craven Cottage, Senin (14/12) dini hari WIB. Laga berakhir imbang 1-1.
Foto: EPA/Neil Hall
Striker Liverpool, Mohamed Salah (kanan) merayakan gol penyama kedudukan ke gawang Fulham pada laga Liga Inggris di Craven Cottage, Senin (14/12) dini hari WIB. Laga berakhir imbang 1-1.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Liverpool gagal mengambil alih peringkat teratas klasemen sementara Liga Primer Inggris usai ditahan imbang Fulham, 1-1, pada pekan ke-12 Liga Primer Inggris, Senin (14/12) dini hari WIB. Sempat tertinggal lebih dulu via gol Bobby Decordova-Reid pada babak pertama, The Reds bisa menyamakan kedudukan lewat gol tendangan penalti Mohammed Salah.

Kegagalan memetik poin penuh dari lawatan ke kandang Fulham itu membuat The Reds masih tertahan di peringkat kedua. Liverpool kalah selisih gol dari Tottenham Hotspur, yang sama-sama mengumpulkan 25 poin dari 12 laga.

Padahal, sebelum laga digelar, juara Liga Primer Inggris musim lalu itu memiliki peluang besar untuk bisa menggeser Spurs di puncak klasemen sementara dan mengantongi keunggulan dua poin. Pasalnya, di laga pada pekan ke-12 lainnya, Spurs ditahan imbang Crystal Palace, 1-1, Ahad (14/12) malam WIB.

Jalannya laga