Ahad 27 Dec 2020 04:58 WIB

BMH Gelar Upgrading Dai Tangguh dan Guru Alquran 

Kegiatan itu diikuti 57 peserta dari seluruh Indonesia.

BMH Perwakilan Jawa Timur menggelar upgrading dai tangguh dan guru Alquran, 20-23 Desember 2020.
Foto: Dok BMH
BMH Perwakilan Jawa Timur menggelar upgrading dai tangguh dan guru Alquran, 20-23 Desember 2020.

REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Laznas BMH mengadakan upgrading dai tangguh dan guru Alquran. Kegiatan itu sebagai upaya meningkatkan skill dan kemampuan para dai tangguh dan guru Alquran dalam mensyiarkan dan membumikan Alquran 

Acara yang diselenggarakan di Aula Yayasan Pendidikan Islam Al-Fatah Hidayatullah Batu, Malang, Jawa Timur  ini berjalan selama empat  hari (20-23 Desember 2020) dengan menerapkan protokol kesehatan secara memadai.

Hadir sebagai narasumber yaitu Ustadz Abdurrahman Cholil, Zainun Nasich, Syamsul Alam Jaga dan Zainal Rosyid.

"Peserta datang dari berbagai wilayah di Indonesia. Total ada 57 peserta," terang Kadiv Program dan Pemberdayaan BMH Jawa Timur, Imam Muslim melalui rilis, Rabu  (23/12).

Ustadz Yunus,  salah satu peserta, dai tangguh yg bertugas di Papua Barat merasa berkah  mengikuti acara ini.

"Alhamdulillah luar biasa bisa.  Kegiatan ini meningkatkan kapasitas dalam berdakwah Alquran utamanya  lewat metode Al-Hidayah.  Insya Allah menambah kemampuan dan semangat di dalam mendakwahkan Alquran," ucapnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement