REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Manager AS Roma, Paulo Fonseca, menyerukan timnya mewaspadai serangan balik Lazio saat kedua tim bertemu dalam Derbi Della Capitale. Pertandingan Derbi Roma yang ke-153 ini terjadi pada laga giornata ke-17 Liga Serie A Italia di Stadion Olimpico, Roma, Sabtu (16/1) dini hari WIB.
Terkait kekuatan tim lawan, Fonseca melihat Lazio sangat cepat dalam melakukan serangan balik. Itu yang harus diwaspadai AS Roma ketika mereka bermain di Stadion Olimpico dengan status tim tamu.
Fonseca pun menyinggung beberapa pemain kunci Biancoceleste yang patut diwaspadai. ''Mereka memiliki Milinkovic-Savic dan Luis Alberto yan sangat kuat,'' kata Fonseca, seperti dikutip Football Italia, jelang pertandingan pada Sabtu.
Sergej Milinkovic-Savic dan Luis Alberto memang menjadi pemain gelandang andalan Lazio. Di daftar pemberi assist skuad Lazio, Savic yang terbaik dengan menorehkan 5 assist dari 14 penampilan di kancah Serie A Italia.
Sementara, Alberto masuk tiga besar dalam daftar pemain penyumbang gol bagi Lazio. Seperti dikutip dari Soccernet, gelandang asal Spanyol ini menempati posisi ketiga daftar topskorer Lazio dengan torehan empat gol.
Alberto menempel dua penyerang andalan Lazio yakni Ciro Immobile dan Felipe Caicedo. Immobile telah mencetak 11 gol, sementara Caicedo menorehkan enam gol di kancah Serie A Italia.
''Para penyerang mereka juga sangat kuat," ujar Fonseca.