REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- AC Milan dilaporkan telah mencapai kesepakatan dengan Chelsea untuk mendatangkan Fikayo Tomori dengan status pinjaman. Ada opsi pembelian seharga 30 juta euro pada akhir musim. Tomori diharapkan berada di Italia untuk pemeriksaan medis pada Rabu (20/1).
Berbagai sumber di Italia mengonfirmasi kesepakatan tercapai dan Tomori akan terbang ke Italia hari ini. Jurnalis Sky Sport Italia Fabrizio Romano, laman Calciomercato dan Tuttomercatoweb semuanya melaporkan detail yang sama. Tomori akan dipinjam selama enam bulan dengan opsi untuk membeli, dikutip dari Football Italia.
Direktur Milan Paolo Maldini mengonfirmasi dia sudah mencoba merekrut Tomori selama musim panas. Pemain internasional Inggris itu berusia 23 tahun, bulan lalu, dan merupakan produk akademi muda Chelsea. Ia pernah dipinjamkan ke Brighton, Hull City, dan Derby County.
Tomori kesulitan untuk mendapatkan waktu bermain di Stamford Bridge musim ini. Ia hanya tampil dalam empat pertandingan di semua kompetisi dengan total 234 menit.
Milan sangat aktif di bursa transfer Januari. Manajemen Rossoneri menggaet Soualiho Meite dengan status pinjaman dengan opsi pembelian dari Torino. Sementara Mario Mandzukic didatangkan sebagai agen bebas.