Selasa 26 Jan 2021 11:14 WIB

Chelsea Dilaporkan tak Pernah Kontak Allegri

Allegri sempat dilaporkan jadi kandidat pengganti Frank Lampard di Chelsea.

Rep: Reja Irfa Widodo/ Red: Israr Itah
Massimiliano Allegri
Foto: EPA-EFE/PAOLO MAGNI
Massimiliano Allegri

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Nama pelatih asal Italia Massimiliano Allegri sempat digadang-gadang sebagai calon pengganti Frank Lampard di kursi pelatih Chelsea. Terlebih, sejak mengakhiri kiprah bersama Juventus pada 2019, eks pelatih AC Milan itu belum menemukan klub baru hingga saat ini.

I Bianconeri menjadi tim terakhir yang ditangani pelatih berusia 53 tahun. Selama lima tahun menukangi Si Nyonya Tua, Allegri berhasil mempersembahkan 11 titel, termasuk lima Scudetti. Ia juga mengantarkan Juventus dua kali tampil di partai final Liga Champions. Namun, kerja sama Allegri bersama Juventus berakhir pada 2019. 

Baca Juga

Manajemen Si Nyonya Tua memilih menggantikan Allegri dengan Maurizio Sarri pada awal musim 2019/2020. Sempat disebut-sebut bakal menukangi Paris Saint Germain dan Manchester United, Allegri hingga kini belum menemukan klub baru. Menyusul berkembangnya rumor pemecatan Frank Lampard, pelatih berusia 53 tahun itu juga masuk dalam bursa calon pengganti Lampard di kursi pelatih the Blues. 

Isu bergabungnya Allegri dengan klub asal Inggris sebenarnya sempat menguat tidak lama setelah berakhirnya kiprah Allegri bersama Juventus. Pasalnya, eks pelatih Cagliari itu diketahui sempat belajar dan mengikuti kursus bahasa Inggris.

Namun, hingga Chelsea akhirnya telah resmi mengakhiri kerja sama dengan Lampard, nama Allegri justru kian menjauh dari bursa kandidat pengganti Lampard. 

Jurnalis sepak bola asal Italia, Fabrizio Romano, mengungkapkan...

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement