Rabu 03 Feb 2021 01:29 WIB

Gim God of War akan Dapatkan Patch Pengoptimalan PS5

Pengguna bisa memainkan God of War dalam resolusi 4K dan 60 fps.

Rep: Noer Qomariah Kusumawardhani/ Red: Dwi Murdaningsih
God of War
Foto: youtube
God of War

REPUBLIKA.CO.ID, SANTA MONICA—God of War, salah satu gim eksklusif Sony yang dirilis di PlayStation 4 mendapatkan pembaruan pada Selasa (2/2). Sony Santa Monica Studio mengumumkan dalam unggahan blognya, Senin (1/2).

Dilansir dari The Verge, Selasa (2/2), pembaruan baru ini akan memungkinkan pengguna awal PlayStation 5 untuk menjalankan gim dalam resolusi 4K dan 60 frame per detik. Jika pengguna memiliki salinan PS4 secara digital atau fisik, mereka akan menerima pembaruan tanpa biaya tambahan.

Baca Juga

Santa Monica Studio juga mengumumkan bahwa pengguna yang mengunduh God of War melalui PlayStation Plus Collection akan memiliki akses ke patch pengoptimalan PS5.

Unggahan blog juga menyebutkan pemilik PS5 akan memiliki akses grafis PS4 asli dengan memilih “Original Performance Experience” yang akan menjalankan gim dalam resolusi 4K, tetapi pada 30fps.

God of War bukan satu-satunya gim PS4 eksklusif yang menerima pembaruan terfokus generasi berikutnya. Judul terbaru Sucker Punch Productions, Ghost of Tsushima, juga menerima patch yang dioptimalkan untuk PS5 tahun lalu, memungkinkan gim untuk berjalan pada 60fps jika pengguna memiliki PS5.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement