Jumat 05 Feb 2021 11:12 WIB

Begini Cara Babel Kendalikan LPG Bersubsidi

Dengan sistem ini diyakini penerima gas LPG 3 Kg akan tepat sasaran

Red: Hiru Muhammad
Provinsi Bangka Belitung (Babel) resmi menjadi provinsi pertama di Indonesia yang menerapkan kartu kendali gas bersubsidi LPG 3 kilogram (kg).
Foto: istimewa
Provinsi Bangka Belitung (Babel) resmi menjadi provinsi pertama di Indonesia yang menerapkan kartu kendali gas bersubsidi LPG 3 kilogram (kg).

REPUBLIKA.CO.ID, PANGKALPINANG--Provinsi Bangka Belitung (Babel) resmi menjadi provinsi pertama di Indonesia yang menerapkan kartu kendali gas bersubsidi LPG 3 kilogram (kg).

Itu sesuai dengan apa yang telah dijanjikan sebelumnya oleh Gubernur Babel Erzaldi Rosman, bahwa pemprov akan mengambil langkah untuk menyelesaikan persoalan gas LPG 3 kg.

Dan, hari Jumat (5/2/21) Wakil Gubernur Abdul Fatah dipercayakan gubernur untuk meresmikan berlakunya penerapan kartu pelanggan gas  3 kg bersubsidi, yang telah berhasil diterapkan terhadap pengendalian solar.

Peluncuran perdana kartu kendali BRIZZI ini dimulai dari pangkalan gas 3 kg Yusti D. Sau di Kecamatan Taman Sari Kota Pangkalpinang.