Rabu 03 Mar 2021 11:01 WIB

Alvaro Morata: Saya Kangen Cetak Gol, Tapi...

Morata ingin kebugarannya kembali setelah akhir-akhir ini sering sakit.

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Endro Yuwanto
Striker Juventus, Alvaro Morata.
Foto: EPA-EFE/ALESSANDRO DI MARCO
Striker Juventus, Alvaro Morata.

REPUBLIKA.CO.ID, TURIN -- Striker Juventus Alvaro Morata berhasil mencetak satu gol dalam kemenangan 3-0 timnya atas Spezia pada pekan ke-25 Serie A Liga Italia 2020/2021, Rabu (3/3) dini hari WIB. Meski begitu, Morata lebih mengharapkan dirinya bisa kembali berada dalam kondisi tubuh terbaiknya.

"Saya rindu mencetak gol, tetapi di atas semua itu saya merindukan kebugaran, karena selama tiga pekan terakhir sejujurnya saya tidak merasa baik sama sekali. Saya harus menyerahkan diri saya kepada tim karena kami memiliki begitu sedikit pilihan yang tersedia saat ini," kata Morata dilansir Football Italia, Rabu (3/3).

Baca Juga

Morata sukses mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-62. Alhasil, itu adalah gol pertama Morata di kompetisi ini selama lebih dari dua bulan sejak membobol gawang Parma pada Desember 2020.

Sementara itu, Morata memang kerap kesulitan menemukan performa terbaiknya. Sebelumnya ia mengalami masalah pada tubuhnya karena terserang virus cytomegalovirus. Dia juga batuk dan kesulitan menghirup udara selama wawancara pasca-pertandingan.

"Kami sedang bekerja untuk menang, jika kami tidak menang musim ini, kami akan memberi selamat kepada para pemenang. Tapi sampai ada peluang matematis, kami akan memberikan yang terbaik di atas lapangan," sambung penyerang 28 tahun itu.

Adapun dua gol Juve lainnya dicatat Federico Chiesa dan Cristano Ronaldo. Praktis Juventus berhasil kembali ke jalur kemenangan setelah pada laga sebelumnya bermain imbang 1-1 versus Hellas Verona.

Selanjutnya, skuad besutan Andrea Pirlo akan berhadapan dengan SS Lazio, sebelum bersua FC Porto pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

Klasemen Serie A Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Napoli Napoli 13 9 2 2 20 11 29
2 Atalanta Atalanta 13 9 1 3 34 18 28
3 Inter Inter 13 8 4 1 31 17 28
4 Fiorentina Fiorentina 13 8 4 1 27 17 28
5 Lazio Lazio 13 9 1 3 28 14 28
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement