Advertisement

In Picture: Sharing Session Tim Water Rescue DMC Dompet Dhuafa

Rabu 31 Mar 2021 13:19 WIB

Red: Yogi Ardhi

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Mengisi akhir pekan, relawan Disaster Management Center (DMC) Dompet Dhuafa menggelar Sharing Session Water Rescue dengan Pos SAR Kepulauan Seribu. Kegiatan tersebut berlangsung selama dua hari dari tanggal 27 - 28 Maret 2021 di Pulau Karya, Pulau Pramuka, dan Pulau Air, Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

Kegiatan tersebut bertujuan untuk memperkuat tali silaturahmi, dan tindak lanjut kerjasama dalam melakukan operasi SAR di wilayah Jakarta dan sekitarnya. Selain itu juga untuk meningkatkan dan menguatkan pengetahuan terkait tata laksana water rescue.

"Ini merupakan kolaborasi yang kami ciptakan untuk menguatkan kerjasama di ranah water rescue. Latihan bersama tersebut, turut menjadi sarana upgrade skill bagi teman-teman relawan DMC Dompet Dhuafa. Di kesempatan kali ini, teman-teman tim SAR Water Rescue DMC, bisa menimba ilmu dengan rekan-rekan SAR Kepulauan Seribu," jelas Haryo Mojopahit, selaku Direktur DMC Dompet Dhuafa.

Pada kesempatan tersebut, relawan SAR Water Rescue DMC Dompet Dhuafa mendapatkan pembekalan materi terkait Navigasi Dasar Laut, Pengenalan perahu RIB (Rigid Inflatable Boats), Karakteristik Laut dan Kedalamannya, serta Pengenalan Rambu-rambu Laut. Seringnya DMC Dompet Dhuafa dalam menerjunkan tim relawan dalam upaya pencarian korban di laut, menjadikan materi-materi tersebut, penting dikuasai.

"Materi-materi yang disampaikan pada sesi berbagi pengalaman tersebut, tentu akan menjadi bekal kuat teman-teman untuk terjun di respon cepat di air. Sehingga saat dibutuhkan dalam bantuan water rescue di area laut, teman-teman tim SAR Water Rescue DMC akan semakin siap," jelas Haryo. 

 

 

 

Sumber : Dompet Dhuafa
  • Komentar 0

Dapatkan Update Berita Republika

BERITA LAINNYA