REPUBLIKA.CO.ID, JAYAPURA -- Kabid Humas Polda Papua, Kombes Pol Ahmad Musthofa Kamal membenarkan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) membakar Gedung SD Jambul, SMP Negeri 1, SMA 1 Beoga dan rumah guru di Distrik Beoga Kabupaten Puncak, Kamis (8/4) kemarin. Hal itu diketahui setelah mendapatkan laporan dari masyarakat setempat.
"Mendapat informasi tersebut, personel gabungan Polsek dan Polres mendatangi TKP dan melihat bangunan Gedung SD Jambul, SMP N 1 dan SMA 1 Beoga serta rumah guru telah hangus terbakar," ujar Musthofa Kamal saat dikonfirmasi, Jumat (9/4).
Menurut Musthofa Kamal, diperkirakan para pelaku dari kelompok Sabinus Waker. Kelompok ini sebelumnya diduga juga melakukan penembakan terhadap seorang guru hingga meninggal dunia. Untuk saat ini pihak kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata.
"Saat ini personel gabungan masih melakukan pengejaran terhadap Kelompok Kriminal Bersenjata yang melakukan pembakaran," katanya.
Sementara untuk situasi di Distrik Beoga, kata Musthofa Kamal, saat ini masih bisa dikendalikan oleh personil di lapangan. Kemudian pihaknya akan mengambil langkah-langkah penegakkan hukum terhadap para pelaku.