REPUBLIKA.CO.ID, ROMA -- Kesebelasan SS Lazio melalui direktur olahraga Igli Tare mengungkapkan pembicaraan dengan pelatih Maurizio Sarri di kediamannya. Kepastian tentang kehadiran Sarri membesut Lazio akan ditentukan pada tengah pekan ini.
Negosiasi terus berlanjut dan surat kabar Il Messaggero pada Selasa (1/6) melaporkan, Lazio telah menawarkan 2,5 juta euro per musim plus bonus mencapai 4 juta euro. Sedangkan eks pelatih Chelsea, Juventus, dan Napoli dilaporkan meminta pembayaran gaji sekitar 3 juta euro plus bonus per musim, dengan selisih harga antara kedua belah pihak tak begitu jauh dan harus diselesaikan dengan relatif mudah.
Sky Sport, dikutip Football Italia, Rabu (2/6) menjelaskan, Kamis (3/6) waktu setempat akan jadi penentu bagi kedu abelah pihak. Presiden Claudio Lotito akan bertemu langsung dengan Sarri sebelum keputusan dibuat.
Sarri menjadi pelatih favorit untuk menggantikan kepergian Simone Inzaghi ke Inter Milan musim panas ini ketimbang beberapa nama sebelumnya seperti Vincenzo Italiano, Sinisa Mihajlovic, dan Andre Villas Boas.
Sebelumnya nama Sarri sempat gencar dikaitkan dengan rival sekota Lazio, AS Roma. Namun, rumor itu menghilang setelah klub ibu kota Italia tersebut resmi menunjuk Jose Mourinho sebagai pelatih untuk musim depan.