Selasa 20 Jul 2021 15:33 WIB

BST Kemensos Rp 600 Ribu Mulai Disalurkan di Tangerang

Distribusi BST Rp 600 ribu terdiri dari bantuan Mei dan Juni.

Rep: Eva Rianti/ Red: Indira Rezkisari
Warga menunjukkan uang bantuan sosial tunai atau BST.
Foto: ANTARA FOTO/Rivan Awal Lingga
Warga menunjukkan uang bantuan sosial tunai atau BST.

REPUBLIKA.CO.ID, TANGERANG -- Pemerintah Kota Tangerang mulai menyalurkan bantuan sosial tunai (BST) kepada masyarakat yang terdampak pandemi Covid-19. Bantuan dari Kementerian Sosial RI tersebut disalurkan kepada 444 keluarga penerima manfaat (KPM) di wilayah Kelurahan Suka Asih, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang, Banten pada Selasa (20/7).

"Kami mendistribusikan penyaluran BST kepada keluarga penerima manfaat, semoga bantuan dari pemerintah ini dapat membantu masyarakat di tengah masa pandemi Covid-19," ujar Wali Kota Tangerang Arief Wismansyah saat mengunjungi lokasi penyaluran BST, Selasa.

Baca Juga

Kegiatan distribusi BST tersebut dilakukan bekerjasama dengan PT Pos Indonesia. Arief berharap masyarakat yang mendapatkan bantuan dapat dengan bijak menggunakan uang yang diberikan untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.

Koordinator Lapangan Kantor Pos wilayah Kota Tangerang Ramdhani menjelaskan, jumlah BST yang diberikan kepada masyarakat yang menerimanya senilai Rp 600 ribu. Adapun metode pendistribusiannya kali ini dilakukan secara door to door untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan warga saat menerima bantuan.

"Penyaluran BST ini untuk periode Mei dan Juni Tahun 2021 yang nilainya sebesar Rp 300 ribu per bulan, jadi kita berikan secara langsung sebesar Rp 600 ribu," kata Ramdhani.

Dia menyampaikan, penyaluran BST akan terus berlanjut ke kecamatan-kecamatan lainnya di Kota Tangerang. Total KPM yang akan memperoleh bantuan tersebut, kata dia, mencapai hingga lebih dari 160 ribu keluarga.

"Jumlah penerima manfaat yang tersebar di 13 Kecamatan se-Kota Tangerang sebanyak 160.020 KPM dengan target waktu mulai 18 Juli hingga 15 Agustus 2021," terangnya.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement