Rabu 04 Aug 2021 18:27 WIB
ruju

Sebanyak 119.753 Pasien Covid-19 di Wisma Atlet Sembuh

Sebanyak 561 pasien rujuk di RSDC Covid-19 meninggal dunia

Petugas kesehatan dengan menggunakan baju hazmat melapor di pos masuk saat mengantarkan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Jakarta, Ahad (13/6).
Foto: Prayogi/Republika.
Petugas kesehatan dengan menggunakan baju hazmat melapor di pos masuk saat mengantarkan pasien Covid-19 di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Jakarta, Ahad (13/6).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA— Sebanyak 119.753 pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat (RSDC) Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat, dinyatakan sembuh.

"Untuk pasien rujuk tercatat sebanyak 969 orang dan pasien meninggal 561 orang," kata Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I Kolonel Marinir Aris Mudian melalui keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Rabu (4/8).

Baca Juga

Kemudian, untuk jumlah pasien yang rawat inap terdata sebanyak 2.197 orang dengan rincian 1.109 pasien laki-laki dan 1.088 pasien perempuan. Jumlah tersebut berkurang 179 orang dari data sebelumnya, yakni 2.376 pasien.

"Seluruh pasien rawat inap ditempatkan di tower empat, lima, enam, dan tujuh," ujar Kolonel Marinir Aris Mudian.

Terhitung sejak 23 Maret 2020 hingga Rabu (4/8) 2021 Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran mendata sebanyak 123.480 orang terdaftar di instansi itu guna mendapatkan perawatan. 

Sementara pasien keluar terdata sebanyak 121.283 orang. Selain mendata perkembangan penanganan pasien di Rumah Sakit Darurat Covid-19 Wisma Atlet, Kolonel Marinir Aris Mudian melaporkan data pembaruan di Rumah Sakit Khusus Infeksi (RSKI) Pulau Galang, Kepulauan Riau.

"Pasien rawat inap sebanyak 226 orang yang terdiri atas 157 laki-laki dan 69 perempuan, semua pasien terkonfirmasi positif dan pasien suspek nihil," ujar dia.

Terhitung sejak 12 April 2020 hingga 4 Agustus 2021 pasien terdaftar di RSKI Pulau Galang sebanyak 15.289 orang, pasien sembuh 7.724, suspek selesai perawatan 7.297 orang, dan nihil kematian.    

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement