REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Harry Kane tampaknya tidak diturunkan saat Tottenham Hotspur menghadapi Pacos de Ferreira. Duel play-off Liga Konferensi Eropa itu berlangsung di markas Pacos, Estadio Capital do Movel, Jumat (20/8) dini hari WIB.
Sebenarnya, nama Kane termasuk dalam daftar 25 pemain Spurs untuk laga tersebut. Namun yang bersangkutan dikabarkan tetap berada di kota London, ketika rekan-rekannya menuju Portugal.
Ia masih harus meningkatkan level kebugarannya. Pada saat yang sama, rumor sang penyerang menuju Manchester City, tetap nyaring terdengar, karena situasi ini.
"Masa depan Kane berada dalam ketidakpastian karena dia tidak ambil bagian dalam pertandingan play off Liga Konferensi Eropa," demikian laporan yang dikutip dari Sky Sports, Rabu (18/8).
Bursa transfer musim panas 2021 masih berlangsung. Tepatnya hingga akhir bulan ini. Petinggi Spurs, Daniel Levy siap menahan jagoan mereka itu. Setidaknya untuk semusim ke depan. Kontrak Kane di Tottenham sampai Juni 2024. Masih tiga tahun lagi.
Apa pun itu, pakar Sky Sports, Gary Neville menilai Man City sangat membutuhkan penyerang baru setelah mengalami tiga kekalahan beruntun. Termasuk di London, akhir pekan lalu.
Menurut Neville, sosok Kane bisa menjadi pembeda di lini depan City yang didominasi para penyerang sayap. Terpenting, lanjut dia, klub tersebut harus segera menemukan pengganti Sergio Aguero.
Sudah nyaris satu dekade, kapten Inggris itu berkostum Spurs. Selama periode tersebut, ia tampil dalam 336 laga. Kane sudah mengoleksi 221 gol bersama Tottenham. Hitungannya dari berbagai kompetisi.
Bukan rahasia lagi, jika ia ingin berada di tim yang bisa bersaing di level tertinggi. Spurs kembali berproses menuju tahapan itu. Tapi City sudah konsisten berprestasi di liga domestik, dan semakin kompetitif di Eropa.