Selasa 28 Sep 2021 02:28 WIB

Gilberto Silva Singgung Pentingnya Partey Bagi Arsenal

Partey memperkuat Arsenal saat meladeni Tottenham Hotspur di derby London Utara.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Israr Itah
Pemain Arsenal Thomas Partey.
Foto: NEIL HALL/EPA
Pemain Arsenal Thomas Partey.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Mantan gelandang Arsenal Gilberto Silva meyakini Thomas Partey akan terus menjadi pemain kunci di eks klubnya. Saratnya, juniornya itu terbebas dari cedera.

Partey bermain 90 menit saat the Gunners berjumpa Tottenham Hotspur pada laga pekan keenam Liga Primer Inggris musim 2021/22. Skuat polesan Mikel Arteta memenangi Derby London Utara dengan skor 3-1 di Stadion Emirates, Ahad (26/9) malam WIB.

Baca Juga

Sebelum duel ini, secara khusus Gilberto menyoroti Partey. Ia merasa semua orang tahu betapa pentingnya kehadiran eks Atletico Madrid itu di lini tengah gudang peluru.

"Memiliki pemain sekaliber dia, selalu bagus untuk para pemain, karena mereka mempercayainya. Terutama di posisi di mana banyak hal ditentukan," kata Gilberto, dikutip dari the Sport Review, Senin (27/9).

Selanjutnya, pria Brasil itu berharap Partey bisa konsisten menjaga kebugaran. Sehingga selalu mampu membantu Arsenal di banyak pertandingan.

Awak media mencoba membandingkan andalan Ghana itu dengan dirinya atau Patrick Vieira. Gilberto menepis hal tersebut. Ia mengakui kualitas kelas wahid Partey. Menurut dia, setiap orang memiliki ciri khas masing-masing.

"Dia memiliki tipe permainannya sendiri. Saya dan Patrick juga demikian. Kemitraan yang kami bangun luar biasa. Untuk bermain baik, terkadang Anda membutuhkan seseorang di sisi Anda dengan level yang sama, sehingga bisa meningkatkan permainan Anda," ujar Gilberto.

Sosok yang gantung sepatu di Atletico Mineiro menilai Partey masih bisa lebih berkembang. Itu juga tergantung dari lingkungan di sekitarnya saat ini.

Arsenal melanjutkan tren positif. Armada the Gunners mengoleksi empat kemenangan beruntun di berbagai kompetisi. Selanjutnya, anak asuh Arteta berhadapan dengan Brighton and Hove Albion. Duel pekan ketujuh Liga Primer itu berlangsung di Stadion Falmer, markas Brighton, Sabtu (2/10) malam WIB.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 15 11 3 1 31 18 36
2 Chelsea Chelsea 16 10 4 2 37 18 34
3 Arsenal Arsenal 16 8 6 2 29 14 30
4 Nottingham Forest Nottingham Forest 16 8 4 4 21 2 28
5 Manchester City Manchester City 16 8 3 5 28 5 27
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement