Rabu 29 Sep 2021 10:30 WIB

Menang dari City, Ini Komentar Kiper PSG

Donnarumma menilai partai melawan City sebagai laga yang begitu berat

Rep: Anggoro Pramudya/ Red: Muhammad Akbar
Gianluigi Donnarumma
Foto: EPA-EFE/CHRISTOPHE PETIT TESSON
Gianluigi Donnarumma

REPUBLIKA.CO.ID, PARIS -- Penjaga gawang Paris Saint-Germain (PSG), Gianluigi Donnarumma menyakini timnya menampilkan performa luar biasa dalam kemenangan 2-0 atas Manchester City pada lanjutan matchday kedua Grup A Liga Champions 2021/2022 di Stadion Stade des Princes, Rabu (29/9).

"Kami sangat fokus, kami merasa baik, dan kami benar-benar ingin menampilkan performa yang hebat," kata Donnarumma menegaskan dilansir laman resmi PSG, Rabu (29/9).

Ini merupakan kemenangan perdana bagi PSG di ajang kompetisi Liga Champions tahun ini. Kedua gol Les Parisien dicetak oleh Idrissa Gueye menit kedelapan dan Lionel Messi menit ke-74.

Donnarumma menilai partai melawan juara bertahan Liga Inggris, City merupakan laga yang begitu berat. Akan tetapi, PSG mampu bermain secara kolektif sebagao sebuah tim baik ketika bertahan maupun membangun serangan.

"Itu adalah penampilan tim yang nyata. Segalanya tidak bisa lebih baik bagi saya malam ini, saya belajar banyak," sambung kiper asal Italia.

Portiere jebolan akademi AC Milan menambahkan apabila kemenangan melawan City bukanlah akhir dari segalanya. Ia meminta, Kylian Mbappe dan kawan-kawan untuk terus menunjukkan kemampuan terbaik mereka demi mendapatkan apa yang diimpikan.

"Sekarang kami harus melanjutkan dengan cara yang sama karena masih ada banyak pertandingan. untuk datang, tetapi kami berada di jalan yang benar," kata dia.

Untuk sementara PSG berada di peringkat satu klasemen Grup A dengan perolehan angka empat dari satu kemenangan dan sekali hasil imbang.

Selanjutnya pasukan Mauricio Pochettino bakal berhadapan dengan Rennes dalam lanjutan pekan kesembilan Ligue 1 Prancis.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement