REPUBLIKA.CO.ID, YOGYAKARTA -- Upaya pemulihan pariwisata di masa uji coba pembukaan destinasi wisata saat ini di Kota Yogyakarta terus dilakukan. Pemerintah Kota (Pemkot) Yogyakarta menggencarkan kampanye aktivitas wisata sehat untuk memulihkan pariwisata.
Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengajak pelaku pariwisata gencar melakukan kampanye ini. Terutama terkait kampanye protokol kesehatan dan kampanye Cleanliness, Health, Safety and Environment Sustainability (CHSE) di tempat-tempat wisata.
"Tujuannya untuk memastikan keamanan wisatawan, selain itu agar perekonomian dan pariwisata di Kota Yogya tetap bergerak di tengah kondisi pandemi Covid-19," kata Heroe di Yogyakarta, Sabtu (9/10).
Heroe menyebut, keberhasilan penerapan protokol dan protokol CHSE di destinasi wisata menjadi daya tarik utama wisatawan untuk datang ke Kota Yogyakarta. Pasalnya, beberapa destinasi wisata di Kota Yogyakarta sudah melakukan uji coba pembukaan.
"Pelaku wisata dapat mempersiapkan diri dengan lebih baik dalam menyongsong kehadiran wisatawan dengan tetap melaksanakan protokol kesehatan secara ketat untuk mencegah penularan Covid-19," ujar Heroe.