Jumat 15 Oct 2021 19:50 WIB

Pelatih Persib Pastikan Geoffrey tak Jadi Starter

Persib akan menghadapi Bhayangkara FC, Sabtu (15/10).

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Selebrasi Geoffrey Castillion.
Foto: Abdan Syakura
Selebrasi Geoffrey Castillion.

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Persib Bandung akan bertanding melawan Bhayangkara FC di Stadion Maguwoharjo, Magelang, Sabtu (16/10). Dalam laga ini rotasi besar-besaran akan dilakukan oleh Persib.

Pelatih Persib, Robert Rene Alberts memastikan striker asingnya, Geoffrey Castillion tidak dimulai dari Starting XI. Menurutnya, Geoffrey belum pulih sepenuhnya.

"Untuk Geoffrey masih akan kami pantau dan tes lagi hari ini karena kami masih ada satu sesi latihan di sore hari. Tetapi dia sudah dipastikan tidak bermain sebagai starter," kata Robert dalam konferensi pers jelang laga Jumat (15/10). 

Namun hal berbeda bisa terjadi jika kondisi Geoffrey lebih baik di latihan terakhir. Robert ingin memastikan Geoffrey benar-benar siap.

"Kami masih ada satu sesi latihan dan jika dia melakukannya dengan baik, mungkin saja bisa menjadi starter besok," kata Robert.

Robert memastikan tim yang bermain adalah pemain yang benar-benar siap. Karena Persib telah kehilangan enam pemain sekaligus. 

Robert menyebut target Persib di seri kedua sama seperti laga lainnya. Dimana Persib selalu menargetkan kemenangan di setiap laga.

"Kenapa kamu bermain sepak bola, tentu untuk memenangi pertandingan dan tentu itu menjadi target kami di setiap pertandingan," kata Robert.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement