REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pertandingan penyisihan grup Liga Champions akan berlanjut malam ini. Delapan pertandingan akan bergulir jelang tengah malam hingga Kamis (21/10) dini hari WIB.
Kiprah Barcelona kontra Dynamo Kiev mulai pukul 23.45 WIB malam ini bakal menarik perhatian. Sebab, Blaugrana belum memetik poin dari dua laga awal. Jika kalah, tiket berlaga ke 16 besar akan makin sulit diraih.
Laga lain yang jadi sorotan adalah Manchester United kontra Atalanta di Old Trafford pada Kamis, mulai pukul 02.00 WIB. MU butuh kemenangan, bukan hanya untuk memperkuat posisi di Grup F, melainkan juga mengurangi tekanan pada pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Sebelumnya di Liga Primer Inggris, MU takluk 2-4 dari Leicester City. Sementara di Grup F Liga Champions, MU berada di posisi tiga dengan nilai tiga dari dua laga.
Seluruh pertandingan Liga Champions dapat disaksikan di Vidio. Laga pilihan tayang di Champions TV dan SCTV
Berikut jadwal pertandingan matchday ketiga grup Liga Champions malam ini:
Rabu (20/10)
23.45 WIB Barcelona vs Dynamo Kiev Champions TV 1 & SCTV
23.45 WIB Red Bull Salzburg vs Wolfsburg Champions TV 2 & Vidio
Kamis (21/10)
02.00 WIB Benfica vs Bayern Muenchen
02.00 WIB Young Boys vs Villarreal
02.00 WIB Manchester United vs Atalanta Champions TV 1 & SCTV
02.00 WIB Lille vs Sevilla
02.00 WIB Chelsea vs Malmo
02.00 WIB Zenit vs Juventus