Jumat 12 Nov 2021 10:52 WIB

Laga Krusial Timnas Inggris di Kualifikasi Piala Dunia 2022

Inggris membutuhkan 4 poin dari 2 laga terakhir fase grup untuk memastikan lolos.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate.
Foto: AP/Kirsty Wigglesworth
Pelatih timnas Inggris Gareth Southgate.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON -- Inggris yang sudah mengoleksi 20 poin membutuhkan empat poin dari dua pertandingan terakhir fase grup untuk memastikan lolos ke Piala Dunia 2022. Keunggulan Inggris di puncak klasemen Grup I zona Eropa terpangkas menjadi tiga poin, setelah bulan lalu ditahan imbang 1-1 Hungaria.

Polandia berada di peringkat kedua klasemen dengan mengemas 17 poin dan Albania di posisi ketiga dengan mengoleksi 15 poin. Oleh karena itu, pertandingan melawan Albania di Wembley, Inggris, Sabtu (13/11) dini hari WIB, menjadi krusial buat skuad the Three Lions.

Baca Juga

Tim besutan Gareth Southgate harus bisa mengamankan satu tiket ke Piala Dunia yang akan digelar di Qatar lewat kemenangan atas Albania. Ini menjadi salah satu cara Inggris untuk bisa mengamankan peluang lolos tanpa lewat play-off.

Jika kalah, maka perjuangan akan kian sulit karena bakal ada dua tim yang bersaing untuk finis di puncak klasemen. Inggris sampai saat ini menjadi satu-satunya negara yang belum terkalahkan di Grup I, dengan enam kali menang dan dua kali imbang.