Jumat 19 Nov 2021 11:55 WIB

Tata Cara Sholat Gerhana Bulan

Gerhana bulan akan terjadi nanti malam

Rep: Meiliza Laveda/ Red: Muhammad Subarkah
 Supermoon terbit di atas Maslak, pusat ekonomi Istanbul, Rabu, 26 Mei 2021. Bulan menampilkan pertunjukan di banyak bagian dunia pada Rabu, karena gerhana bulan total pertama dalam lebih dari dua tahun bertepatan dengan supermoon.
Foto: AP/Emrah Gurel
Supermoon terbit di atas Maslak, pusat ekonomi Istanbul, Rabu, 26 Mei 2021. Bulan menampilkan pertunjukan di banyak bagian dunia pada Rabu, karena gerhana bulan total pertama dalam lebih dari dua tahun bertepatan dengan supermoon.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA – Gerhana bulan akan terjadi pada Jumat (19/11) malam yang dikenal sebagai bulan bunga. Dalam bahasa Arab, gerhana bulan disebut khusuf. Ketika gerhana bulan, umat Islam dianjurkan untuk melaksanakan sholat sunnah dua rakaat atau sholat sunnah Khusuf yang hukumnya sunnah muakkad.

Secara umum pelaksanaan sholat gerhana bulan diawali dengan shalat sunnah dua rakaat dan dua khutbah seperti sholat Idul Fitri atau sholat Idul Adha. Bedanya, setiap rakaat sholat gerhana bulan dilakukan dua kali rukuk, sedangkan dua khutbah setelah sholat gerhana bulan tidak dianjurkan takbir sebagaimana khutbah dua sholat Id.

Sebelum sholat ada baiknya imam atau jamaah melafalkan niat terlebih dahulu sebagai berikut: 

أُصَلِّي سُنَّةَ الخُسُوفِ رَكْعَتَيْنِ إِمَامًا/مَأمُومًا لله تَعَالَى