Jumat 03 Dec 2021 05:25 WIB

Gol Kontroversial tak Bikin MU Kalah

MU menang sekalipun Arsenal diuntungkan dengan gol kontroversial.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Joko Sadewo
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo mencetak dua gol, saat timnya mengalahkan Arsenal di Old Trafford dengan skor 3-2. Foto Ronaldo (ilustrasi)
Foto: AP/Jon Super
Striker Manchester United, Cristiano Ronaldo mencetak dua gol, saat timnya mengalahkan Arsenal di Old Trafford dengan skor 3-2. Foto Ronaldo (ilustrasi)

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Manchester United akhirnya bisa mematahkan catatan tak pernah menang atas Arsenal. Iblis Merah menang 3-2 atas the Gunners di Old Trafford, Jumat (3/12). Dua gol Ronaldo dan satu dari Bruno Fernandes cukup bagi Michael Carrick menjalani perannya sebagai manajer interim tak terkalahkan.

Kemenangan ini membuat MU memperbaiki peringkat dari 10 menjadi 7. Sementara Arsenal tertahan di posisi kelima.

Tuan rumah tertinggal lebih dulu pada menit 13, lewat sebuah gol yang kontroversi. Sebab Emile Smith Rowe menendang bola ke gawang MU saat David de Gea tergeletak kesakitan. Tapi wasit mengesahkan gol itu setelah konsultasi dengan VAR, karena D Gea ternyata diinjak rekan setimnya sendiri, Fred.

MU baru bisa menyamakan kedudukan pada jelang turun minum. Berawal dari gerakan Jadon Sancho di sisi kiri yang memberikan bola pada Fred, dan langsung diteruskan ke Bruno Fernandes untuk menjadikannya gol.

Cristiano Ronaldo membuat United berbalik unggul pada menit 52, seusai memanfaatkan umpan tarik dari Marcus Rahsford. Namun, keunggulan itu tidak bertahan lama. Karena the Gunners menyamakan kedudukan dua menit kemudian melalui Martin Odegaard dan mengubah skor jadi 2-2.

Ronaldo lagi-lagi membuat MU comeback. Kali ini melalui titik putih, seusai Fred dijatuhkan Smith Rowe di kotak penalti. Pemain internasional Portugal itu tak menyia-nyiakan peluang dan membuat MU unggul lagi jadi 3-2. Skor 3-2 pun bertahan hingga laga usai.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement