Kamis 13 Jan 2022 22:07 WIB

Tenaga New Fortuner Kian Melimpah, Apa Saja Kelebihannya?

New Fortuner yang ditawarkan mulai Rp 521.600 juta hingga Rp 684. 500 juta

Toyota Fortuner patut diperhitungkan sebagai pemain utama di medium SUV. Sejak generasi kedua diperkenalkan pada tahun 2016, selain berubah total, Toyota  terus memperkuat DNA Fortuner
Foto: istimewa
Toyota Fortuner patut diperhitungkan sebagai pemain utama di medium SUV. Sejak generasi kedua diperkenalkan pada tahun 2016, selain berubah total, Toyota terus memperkuat DNA Fortuner

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA--Meski jejak langkahnya belum setenar kakaknya, Land Cruiser, Toyota Fortuner patut diperhitungkan sebagai pemain utama di medium SUV. Sejak generasi kedua diperkenalkan pada tahun 2016, selain berubah total, Toyota memperkuat DNA Fortuner yang tangguh dan dapat diandalkan dengan menghadirkan mesin diesel yang bertenaga dan responsif berkode 2GD 2.393 cc VNT Intercooler. Mesin diesel ini melengkapi mesin bensin bertenaga 2TR-FE 2.694 cc Dual VVT-i yang sudah ada sebelumnya untuk memenuhi kebutuhan pelanggan yang beragam.

Meski telah dibekali dengan pilihan dua (2) mesin yang bertenaga, masih ada pelanggan yang mengharapkan bahwa Fortuner dapat diberikan kepercayaan untuk menggunakan mesin dengan tenaga dan torsi yang lebih besar untuk meningkatkan unsur fun to drive, serta melengkapi eksterior dan interior yang kini sudah sporty berkat sentuhan DNA motorsport TOYOTA GAZOO Racing.

Baca Juga

Seiring waktu, performa Fortuner yang ditawarkan mulai Rp 521.600 juta hingga Rp 684. 500 juta ini terus ditingkatkan dengan menghadirkan mesin-mesin yang bertenaga. Mulai dari mesin bensin 2TR, lalu mesin diesel 2KD yang diteruskan dengan 2GD, hingga kini kami hadirkan pilihan mesin diesel baru yaitu 1GD yang menawarkan tenaga dan torsi yang lebih besar. Kehadiran mesin baru ini diharapkan dapat memberikan pilihan lebih lengkap dan memenuhi ekspektasi pelanggan yang memprioritaskan aspek performa dari Fortuner," kata Marketing Director PT Toyota-Astra Motor, Anton Jimmi Suwandy saat peluncuran New Fortuner Kamis (13/1).

Berkomitmen dalam menjawab kebutuhan ini, Toyota memperkenalkan New Fortuner sebagai ever-better car yang kini dibekali dengan pilihan mesin diesel baru berkode 1GD-FTV 2.755 cc VNT Intercooler yang menghasilkan tenaga lebih besar hingga 203,9 PS pada 3.000 - 4.000 rpm dan torsi 50,9 Kgm pada 1.600 - 2.800 rpm. Sementara mesin 2GD-FTV 2.393 cc 4 silinder VNT Intercooler bertenaga 149,6 PS pada 3.400 rpm dan torsi 40,8 Kgm pada 1.600 - 2.000 rpm masih dimanfaatkan oleh Fortuner tipe lainnya.

Dengan output tenaga yang lebih besar 36 persen serta torsi lebih tinggi sekitar 25 persen, mesin 1GD mencatatkan waktu akselerasi 0 - 100 km/h yang lebih cepat yaitu 11,9 detik, sementara mesin 2GD 14 detik. Begitu juga pada saat berakselerasi pada kecepatan 60 - 80 km/h, mesin 1GD mencatatkan waktu lebih capat yaitu hanya 2,8 detik, sementara mesin 2GD 3,7 detik.

Toyota juga melengkapi New Fortuner tipe GR Sport dengan sistem penggerak semua roda (4x4) yang memakai mesin diesel 1GD dan dilengkapi dengan fitur Easy 4x4 Switch serta fitur Downhill Assist Control (DAC). Dengan hadirnya tipe flagship dan mesin baru ini, kini New Fortuner memiliki delapan (8) tipe. "Selain menghadirkan pilihan mesin baru yang lebih bertenaga, kami juga perluas varian GR Sport pada New Fortuner ke tipe 4x4 untuk melengkapi performanya yang kini menjadi terdepan di kelasnya," tambah Anton.

 

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement