Selasa 08 Feb 2022 09:13 WIB

Anak Yatim Yayasan Cahaya Insani Al-Garuti Terima Bantuan dari PYI

Program Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat I LOVE ZAKAT salurkan bantuan ke Garut

Program Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat I LOVE ZAKAT salurkan bantuan ke Garut.
Foto: PYI Yatim dan Zakat
Program Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat I LOVE ZAKAT salurkan bantuan ke Garut.

REPUBLIKA.CO.ID, GARUT - Puluhan anak yatim yang tinggal di Kp. Rincang RT 03/04, Desa Cigagade, Kecamatan Blubur Limbangan, Kabupaten Garut menerima bantuan pada Sabtu (5/2/2022). Bantuan yang mereka terima berupa paket sembako yang masing-masing berisi beras, mi instan, sarden kaleng, susu UHT, dan vitamin.

Bantuan tersebut disalurkan oleh Supervisor Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat Tedy melalui program Pemberdayaan PYI Yatim dan Zakat I LOVE ZAKAT. Menurut keterangan Tedy, pada hari itu ada total 50 orang anak yatim yang menerima bantuan. Dia menuturkan anak-anak yatim tersebut sebagian besar merupakan anak asuh binaan Yayasan Cahaya Insani Al-Garuti.

Baca Juga

Oleh karena itu pembagian paket sembako tidak dilakukan di kantor desa setempat melainkan di Asrama anak asuh Yayasan Cahaya Insani Al-Garuti. Walau begitu, Tedy mengatakan penyaluran bantuan tetap didampingi Ketua RT setempat.

Ketua Yayasan Cahaya Insani Al-Garuti, Iwan Setiawan, mengucapkan terima kasih kepada PYI Yatim dan Zakat dan donaturnya atas bantuan yang anak-anak asuhnya terima. Tedy, di akhir wawancaranya juga mengucapkan terima kasih kepada para donatur karena bantuan yang ia salurkan tersebut berasal dari donasi yang terkumpul dari penggalangan yang dilakukan PYI Yatim dan Zakat secara daring maupun luring.

Ia berharap penyaluran bantuan untuk anak yatim dapat terus dilakukan karena masih banyak anak-anak yatim dengan kondisi yang mengkhawatirkan di luar sana yang memerlukan bantuan.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement