JAKARTA -- Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto Djojohadikusumo dan Menhan Prancis Florence Parly menyaksikan penandatangan pembelian 42 jet Rafale di kantor Kementerian Pertahanan (Kemenhan), Jakarta Pusat, Kamis (10/2/2022). Nilai pengadaan proyek itu disebut sekitar 8,1 miliar dolar AS atau sekitar Rp 116 triliun.
Usai perjanjian kerja sama kontrak tersebut diteken, Prabowo dan Parly pun saling bertukar cenderawa mata. Yang menarik adalah ketika Prabowo menyerahkan sebuah pistol yang ditempatkan di bungkus dalam kotak kayu kepada Parly. Pistol tersebut menyita perhatian publik lantaran dilapisi warna keemasan dan putih. Ternyata, pistol dengan kaliber 9 x 19 mm parabellum untuk hadiah tersebut buatan PT Pindad yang sudah dimodifikasi dari sebelumnya berwarna hitam.
"Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto menyerahkan cenderamata Pistol G2 Elite buatan PT Pindad (Persero) kepada Menteri Angkatan Bersenjata Prancis, Florence Parly usai penandatanganan kerja sama dan peningkatan hubungan bilateral Indonesia-Prancis," demikian penjelasan akun Twitter, @pindad dikutip di Jakarta, Ahad (13/2/2022).
"G2 Elite ini kemudian warnanya dimodifikasi khusus dengan warna putih, emas, dan hitam. Di dalam kotak terdapat tulisan 'De la part de Prabowo Subianto, Ministre de la Défense d’Indonésie' yang berarti 'Dari Menteri Pertahanan Republik Indonesia Prabowo Subianto'," ucap akun Pindad menjelaskan.
"Pistol G2 Elite memiliki kaliber 9 x 19 mm parabellum, pisir belakang adjustable dan magazine yang mampu menampung 15 butir peluru. Dengan panjang laras lima inchi, G2 Elite mampu menembak akurat dengan jarak efektif 15 meter," kata akun Pindad.
Video penyerahan hadiah pistol tersebut juga diunggah media sosial resmi Kemenhan. Keduanya bertukar cendera mata, dan Parly menyerahkan sebuah buku kepada Prabowo. Selain Rafale, kerja sama yang diteken juga mencakup pembelian kapal selam Scorpene.
Adapun secara keseluruhan MoU kerja sama kedua negara meliputi, di bidang research and development kapal selam antara PT PAL dengan Naval Grup, MoU program offset dan transfer of technology (ToT) antara Dassault Aviation dan PT Dirgantara Indonesia, bidang telekomunikasi antara PT LEN dan Thales Group, dan pembuatan munisi kaliber besar antara PT Pindad dan Nexter Munition.