Jumat 04 Mar 2022 17:26 WIB

Jelang Dioperasikan, Jalur KA Cibatu-Garut Diuji Coba Terbatas

Kegiatan ini dimanfaatkan operator sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat.

Rep: Rahayu Subekti/ Red: Fuji Pratiwi
Kereta inspeksi berhenti di Stasiun Garut, Kabupaten Garut, Kamis (6/1). Menjelang dioperasikan, uji coba terbatas jalur kereta api Cibatu-Garut dilakukan.
Foto: Republika/Bayu Adji P
Kereta inspeksi berhenti di Stasiun Garut, Kabupaten Garut, Kamis (6/1). Menjelang dioperasikan, uji coba terbatas jalur kereta api Cibatu-Garut dilakukan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Menjelang dioperasikan, uji coba terbatas jalur kereta api Cibatu-Garut dilakukan. Direktur Jenderal Perkeretaapian Kementerian Perhubungan Zulfikri meninjau uji coba terhadap pengujian kestabilan struktur melalui uji dinamis dengan menggunakan sarana berpenumpang.

"Kegiatan ini dimanfaatkan oleh pihak operator sebagai bentuk sosialisasi kepada masyarakat terhadap pengoperasian jalur kereta api yang hampir 40 tahun tidak beroperasi," kata Zulfikri dalam pernyataan tertulisnya, Jumat (4/3/2022). 

Baca Juga

Zulfikri meminta kepada seluruh jajarannya yang terlibat dalam kegiatan uji coba kali tersebut dapat memastikan keamanan dan keselamatan prasarana sepanjang jalur. Khususnya keamanan jalur sebelum dapat dioperasikan.

Dia memastikam, Direktorat Jenderal Perkeretaapian Kemenhub turut memberikan dukungan berupa subsidi PSO. "Subsidi PSO ini nantinya akan dapat menekan harga tiket kereta api relasi Pasar Senen-Garut sehingga lebih terjangkau dengan harapan dapat menarik minat masyarakat," jelas Zulfikri. 

Uji coba kali ini diikuti oleh masyarakat dengan jumlah yang dibatasi. Salah seorang penumpang Purwakarta, Hamdi (40 tahun) mengaku antusias ketika mendengar kabar jalur tersebut akan diaktifkan. "Jadi sengaja mengajak keluarga datang khusus untuk mengikuti kegiatan uji coba,” kata Hamdi. 

Selain Hamdi, penumpang lain yang juga menyampaikan antusiasmenya adalah Ratna (57 tahun). Ratna mengatakan jalur Cibatu-Garut memiliki kenangan mendalam semasa kecil karena lahir dan besar di Garut.

“Masih ingat saya ketika SD, naik kereta sampai Cikajang cuma bayar Rp 400,” tutur Ratna.

Reaktivasi lintas Cibatu-Garut sepanjang 19,063 kilometer tersebut dilaksanakan sesuai dengan rencana tata ruang dan rencana rencana pembangunan 2030. Selain itu sesuai dengan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM 50 Tahun 2020 tentang Penugasan kepada PT Kereta Api Indonesia (Persero) untuk Penyelenggaraan Prasarana Perkeretaapian Umum Lintas Cibatu-Garut.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
يٰٓاَيُّهَا الَّذِيْنَ اٰمَنُوْٓا اِذَا قُمْتُمْ اِلَى الصَّلٰوةِ فَاغْسِلُوْا وُجُوْهَكُمْ وَاَيْدِيَكُمْ اِلَى الْمَرَافِقِ وَامْسَحُوْا بِرُءُوْسِكُمْ وَاَرْجُلَكُمْ اِلَى الْكَعْبَيْنِۗ وَاِنْ كُنْتُمْ جُنُبًا فَاطَّهَّرُوْاۗ وَاِنْ كُنْتُمْ مَّرْضٰٓى اَوْ عَلٰى سَفَرٍ اَوْ جَاۤءَ اَحَدٌ مِّنْكُمْ مِّنَ الْغَاۤىِٕطِ اَوْ لٰمَسْتُمُ النِّسَاۤءَ فَلَمْ تَجِدُوْا مَاۤءً فَتَيَمَّمُوْا صَعِيْدًا طَيِّبًا فَامْسَحُوْا بِوُجُوْهِكُمْ وَاَيْدِيْكُمْ مِّنْهُ ۗمَا يُرِيْدُ اللّٰهُ لِيَجْعَلَ عَلَيْكُمْ مِّنْ حَرَجٍ وَّلٰكِنْ يُّرِيْدُ لِيُطَهِّرَكُمْ وَلِيُتِمَّ نِعْمَتَهٗ عَلَيْكُمْ لَعَلَّكُمْ تَشْكُرُوْنَ
Wahai orang-orang yang beriman! Apabila kamu hendak melaksanakan salat, maka basuhlah wajahmu dan tanganmu sampai ke siku, dan sapulah kepalamu dan (basuh) kedua kakimu sampai ke kedua mata kaki. Jika kamu junub, maka mandilah. Dan jika kamu sakit atau dalam perjalanan atau kembali dari tempat buang air (kakus) atau menyentuh perempuan, maka jika kamu tidak memperoleh air, maka bertayamumlah dengan debu yang baik (suci); usaplah wajahmu dan tanganmu dengan (debu) itu. Allah tidak ingin menyulitkan kamu, tetapi Dia hendak membersihkan kamu dan menyempurnakan nikmat-Nya bagimu, agar kamu bersyukur.

(QS. Al-Ma'idah ayat 6)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement